Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 21/10/2019, 16:15 WIB
Tantiana Vida,
Kistyarini

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Penyanyi Didi Kempot yang mendapat julukan Godfather of Broken Heart selalu bisa membius penggemarnya dengan lagu yang dibawakannya.

Ia membuktikannya di berbagai panggung. Penontonnya ikut menyanyi bahkan menghayati lirik menyayat hati sambil bergoyang diiringi musik campursari.

Didi Kempot sudah berkiprah di dunia musik, jauh sebelum tahun 2019.

Namun setelah sebuah video yang diunggah akun twitter agus magelang, @AgusMagelangan menjadi viral, nama Didi Kempot menjadi perbincangan di kalangan anak muda.

Pada video tersebut terlihat sekolompok anak muda menghayati lagu-lagu yang dibawakan Didi Kempot atau Lord Didi, panggilan yang diberikan oleh para penggemarnya.

Lord Didi, begitu penggemarnya biasa memanggil, menjadi sebuah fenomena setelah ia menjadi bintang tamu di vlog Ngobam bersama Gofar Hilman.

Dengan penggemar lama yang setia, Didi Kempot berhasil memikat penggemar baru dari berbagai kalangan, termasuk anak muda dan warga mancanegara.

Salah satunya Junghyong asal Busan, Korea Selatan. Ia cukup fasih menyanyikan lagu-lagu Didi yang berbahasa Jawa. Ia tidak ragu menyebut diri Sobat Ambyar.

Didi Kempot memberi bukti bahwa lagu berbahasa daerah dapat menempuh pasar nasional hingga internasional. 

Selengkapnya mengenai berita lagu patah hati Didi Kempot yang mampu membius hati para penggemar dapat dibaca di Sobat Ambyar dan Sihir Didi Kempot

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com