Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 18/02/2023, 08:15 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber Pet MD

JAKARTA, KOMPAS.com - Makanan menjadi kebutuhan penting yang harus dipenuhi setiap makhluk hidup, termasuk kucing

Kebutuhan makanan kucing tak sekadar mengenyangkan, tapi juga harus memenuhi semua nutrisi yang dibutuhkan demi menjaga kesehatannya serta menunjang pertumbuhannya. 

Baca juga: Cegah Diare, Begini Cara Aman Mengganti Makanan Kucing ke Merek Lain

Meski begitu, masih ada beberapa pemilik kucing yang kurang memperhatikan asupan makanan untuk sahabat bulu, termasuk memberikan makanan hewan peliharaan lain seperti anjing untuk makanan kucing. 

Meski sama-sama termasuk hewan mamalia, anjing dan kucing membutuhkan nutrisi berbeda. Kucing dapat memakan sedikit makanan anjing dan tidak akan mengalami toksisitas atau efek jangka panjang.

Mengonsumsi makanan anjing juga tidak akan membahayakan kucing, tapi ini tidak membantu kucing mencapai kesehatan terbaiknya. Karena itu, perlu mengetahui nutrisi yang dibutuhkan kucing dan jenis makanan kucing

Baca juga: 4 Hal yang Harus Dipertimbangkan Sebelum Mengganti Makanan Kucing

Mengapa kucing tidak boleh mengonsumsi makanan anjing? 

Ilustrasi kucing makan.Shutterstock/AlexanderDubrovsky Ilustrasi kucing makan.
Megan Keller, asisten dokter hewan di sebuah praktik hewan kecil yang merangkap sebagai tempat penampungan, Animal Control, mengatakan, kucing tidak dapat dipelihara dengan pola makan makanan anjing. 

Jika kucing hanya mengonsumsi makanan anjing dalam jangka waktu lama, konsekuensi yang merugikan, bahkan mematikan, dapat terjadi.

"Hal ini karena formula makanan anjing dan makanan kucing memiliki komponen nutrisi yang berbeda untuk memenuhi kebutuhan nutrisi berbeda dari kedua spesies ini," kata Megan dikutip dari Pet MD, Sabtu (18/2/2023). 

Meski anjing dan kucing berbagi rumah dengan kita, seiring berjalannya waktu, alam telah membentuknya menjadi hewan yang sangat berbeda dengan kebutuhan nutrisi berbeda pula. 

Kucing adalah karnivora obligat, yang berarti membutuhkan makanan yang mengandung protein dan lemak hewani agar semua sistem tubuhnya dapat berfungsi baik.

Anjing, di sisi lain, sebenarnya adalah omnivora. Anjing memiliki pola makan lebih fleksibel dan mudah memakan daging serta sayuran. Makanan anjing tidak memenuhi kebutuhan nutrisi spesifik yang dibutuhkan kucing. 

Baca juga: 5 Nutrisi Penting yang Harus Tersedia Dalam Makanan Kucing

Perbedaan makanan kucing dan makanan anjing

  • Rasa

Ilustrasi kucing makan.SHUTTERSTOCK / Okrasiuk Ilustrasi kucing makan.
Kucing merasakan rasa berbeda dari anjing. Tidak seperti anjing, kucing tidak memiliki kemampuan merasakan rasa manis, bahkan jumlah reseptor rasa pun berbeda di antara kedua spesies ini.

Kucing hanya memiliki 470 indra pengecap, sedangkan anjing memiliki 1.700 indra pengecap. Sebagai referensi, manusia memiliki lebih dari 9.000 indra pengecap.

Makanan kucing secara khusus dirancang sangat enak untuk menarik perhatian kucing yang terkadang pilih-pilih, bahkn kurang memiliki selera, untuk makan.

Pada umumnya, kucing jarang sekali mau makan makanan anjing karena cenderung menganggapnya tidak menggugah selera. Namun, anjing menyukai makanan kucing yang lezat dan tinggi protein. 

Baca juga: Mengapa Anjing Tidak Boleh Makan Makanan Kucing?

Halaman:
Sumber Pet MD
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com