Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Area Kecil yang Kerap Terlupakan Saat Membersihkan Rumah

Kompas.com - 11/09/2022, 18:34 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

Sumber My Domaine

JAKARTA, KOMPAS.com - Saat membersihkan rumah, kebanyakan orang hanya fokus pada area besar dan terlihat mata.

Akibtanya, area kecil dan tak tersembunyi kerap terabaikan. Padahal, area ini sama penting untuk dibersihkan seperti area besar. 

Baca juga: 8 Kegunaan Krim Cukur untuk Membersihkan Rumah

Bahkan area ini menumpuk lebih banyak debu dan kotoran sehingga perlu pembersihan rutin. Untungnya, area ini sebenarnya mudah dibersihkan sekitar 15 menit. 

Lantas, area kecil apa saja yang kerap terlewatkan saat membersihkan rumah

Dikutip dari My Domaine, Minggu (11/9/2022), berikut lima area kecil yang kerap terlupakan saat membersihkan rumah.  

Area penyimpanan produk pembersih 

Ilustrasi lemari pembersih. Shutterstock/Budimir Jevtic Ilustrasi lemari pembersih.
Jika tinggal di ruang kecil, Anda mungkin menyimpan semua produk dan perlengkapan kebersihan di bawah wastafel dapur. 

Sayangnya, area ini jarang mendapat perhatian untuk dibersihkan dan ditata. Tak jarang, banyak produk pembersih yang sudah habis atau kedaluwarsa masih disimpan. 

Untuk itu, jangan lupa melakukan pembersihkan pada area penyimpanan produk pembersihan ini. Periksa juga tanggal kedaluwarsa produk. 

Baca juga: 6 Cara Menghemat Waktu Saat Membersihkan Rumah 

Area makeup dan perawatan kulit

Sebagian besar dari kita baru-baru ini menyaksikan rutinitas riasan kita berubah secara drastis. Hal ini lantaran banyak aktivitas yang dulu dilakukan di luar rumah, kini beralih ke dalam rumah seperti bekerja. 

Meksi begitu, bukan berarti melewatkan pembersihan meja rias Anda. Periksa apakah ada produk yang sudah habis, kedaluwarsa, atau yang tidak lagi digunakan. Bila ada, buang semua produk tersebut. 

Setelah membuang produk-produk tersebut, ini akan membuat meja rias terlihat bersih, tertata, serta mendapatkan kesan glamor. 

Jika memiliki waktu ekstra, pertimbangkan juga memeriksa lemari obat. Lakukan pembersihan seperti pada produk makeup dan skincare

Baca juga: 6 Tips Menerapkan Pembersihan Ramah Lingkungan di Rumah 

Laci meja

Ilustrasi lemari pakaian anak, Ilustrasi lemari pakaian.Shutterstock/Kostikova Natalia Ilustrasi lemari pakaian anak, Ilustrasi lemari pakaian.
Seiring waktu, bagian dalam laci akan berubah menjadi tempat sampah. Luangkan beberapa menit untuk membersihkannya dan memisahkan atau menyingkirkan apa pun yang mungkin tidak pada tempatnya.

Setelah itu, dedikasikan ruang hanya untuk hal-hal penting seperti minyak CBD favorit Anda, masker mata, satu atau dua lip balm, dan pengisi daya telepon tambahan atau set earphone.

Ulangi proses pembersihan setiap beberapa bulan karena kuitansi, koin, serta bukti pembayaran dapat menumpuk kembali.  

Baca juga: 7 Tugas Membersihkan Rumah yang Harus Dilakukan Setiap Minggu

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com