Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kenali, 5 Tanda Kelinci Peliharaan Merasa Bahagia

Kompas.com - 02/09/2022, 12:06 WIB
Nabilla Ramadhian,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Pet Keen

JAKARTA, KOMPAS.com – Bagi beberapa pemilik kelinci peliharaan, kebahagiaan sahabat bulu sama pentingnya dengan kebahagiaan diri sendiri.

Walhasil, mereka akan melakukan berbagai macam cara untuk membuat kelinci peliharaan selalu bahagia, mulai dari kondisi kandang hingga asupan nutrisi yang tepat.

Namun, kucing berbeda dengan anjing dan kucing yang mampu mengkomunikasikan apa yang ingin disampaikan melalui suara, ekspresi wajah, bahkan bahasa tubuh.

Baca juga: 4 Hal yang Perlu Dilakukan Saat Kelinci Pertama Kali Tiba di Rumah

Jadi, cukup sulit untuk mengetahui apakah kelinci bahagia atau tidak. Dikutip dari Pet Keen, Jumat (2/9/2022), ternyada kelinci juga bisa memberi tahu tentang keadaannya.

Ada beberapa tanda kelinci bahagia yang akan terlihat, dan sebaiknya kamu perhatikan dengan saksama. Apa saja?

1. Berada dalam keadaan tenang

Ilustrasi kelinci peliharaan, kandang kelinci. PIXABAY/ELYPENNER Ilustrasi kelinci peliharaan, kandang kelinci.

Secara alami, kelinci adalah hewan mangsa. Artinya, mereka dapat menjadi stres dan ketakutan dengan mudah, meski di sekitar orang-orang yang dikenal.

Kelinci yang bersikap santai adalah salah satu tanda bahwa mereka sedang bahagia. Kelinci yang berbaring dengan gaya apa pun dan terlihat santai adalah kelinci yang tidak stres.

Baca juga: 4 Hal yang Perlu Diperhatikan Sebelum Membeli Kelinci

Kelinci yang melompat ke udara dengan semua kakinya terlepas dari tanah adalah kelinci yang sedang gembira. Sahabat bulu yang santai juga cenderung memiliki sikap yang tenang dan pendiam.

2. Penasaran

Meski kelinci secara alami tenang dan rileks, mereka adalah hewan yang mudah penasaran. Mereka senang melihat-lihat di sekelilingnya dan memeriksa sesuatu.

Halaman:
Sumber Pet Keen
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com