Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 10/08/2022, 14:46 WIB
Abdul Haris Maulana

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Memiliki TV LED yang tidak cepat rusak kemungkinan besar menjadi suatu hal yang kamu inginkan.

Untuk mewujudkan keinginanmu tersebut, pastikan kamu mengetahui cara merawat TV LED agar tidak cepat rusak.

Mulai dari memerhatikan tempat peletakkan hingga rutin membersihkannya, ada beberapa cara merawat TV LED yang perlu dilakukan.

Baca juga: Cara Mengatasi TV LED Tidak Ada Gambarnya

Dilansir beberapa sumber, Rabu (10/8/2022), berikut ini adalah cara merawat TV LED agar tidak cepat rusak.

Ilustrasi TV, smart TVUnsplash/Marques Kaspbrak Ilustrasi TV, smart TV
Perhatikan tempat peletakkan TV LED

Agar tidak cepat rusak, jangan letakkan TV LED pada tempat yang berdebu. Hal ini dikarenakan debu bisa menutupi lubang sirkulasi udara pada TV LED yang mengakibatkannya cepat panas.

Selain itu, pastikan tempat peletakkan TV LED memiliki suhu ruangan atau suhu normal, yakni sekitar 20-25 derajat Celcius.

Jika suhu terlalu tinggi atau terlalu rendah, TV LED dapat bermasalah dengan kualitas gambar, sampai mati total.

Perhatikan kelembapan

Baca juga: 5 Penyebab TV LED Tidak Ada Gambarnya tapi Ada Suaranya

Pastikan untuk memerhatikan tingkat kelembapan pada tempat di mana TV diletakkan.

Apabila tembok atau tempat tinggalmu sangat lembap, sebaiknya peletakkan TV agak dijauhkan dari tembok.

Sebab, tingkat kelembapan yang tinggi dapat menyebabkan komponen pada TV LED berjamur dan cepat rusak.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com