Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ternyata, Ini Kunci Sukses Menghilangkan Jamur di Rumah

Kompas.com - 21/07/2022, 09:41 WIB
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Beragam area di rumah, misalnya dinding, bisa dengan mudah berjamur. Tumbuhnya jamur terjadi umumnya karena kelembapan di dalam ruangan.

Untuk mencegah terjadinya berbagai penyakit akibat jamur, Anda perlu segera menangani dan menghilangkan jamur pada permukaan tersebut. Lucinda Curran, konsultan kesehatan lingkungan dalam ruangan menjelaskan, membunuh jamur saja tidak cukup.

"Membunuh jamur tidak cukup, karena keberadaan jamur, hidup atau mati, bisa menjadi masalah bagi seseorang yang sensitif terhadapnya," kata Curran seperti dikutip dari Better Homes and Gardens Australia, Kamis (21/7/2022).

Baca juga: Cara Menghilangkan Jamur di Plafon Kamar Mandi

Ilustrasi dinding berjamur, membersihkan dinding berjamur. SHUTTERSTOCK/CEGLI Ilustrasi dinding berjamur, membersihkan dinding berjamur.

"Seperti demam, kehadiran serbuk sari memicu respons, tdak peduli apakah bunga itu ada di dalam vas atau sedang tumbuh. Di sinilah pentingnya menghilangkan jamur," imbuh Curran.

Cara menghilangkan jamur secara permanen

Apa cara terbaik untuk menghilangkan jamur? Curran mengatakan, larutan sabun cuci piring dan air akan bekerja untuk membunuh jamur, tetapi teknik Anda yang paling penting.

"Saya tidak bisa cukup menekankan bahwa teknik pembersihan adalah yang paling berhasil, bukan produk," ujar Curran.

Ternyata, penggunaan kain mikrofiber adalah kunci untuk menghilangkan jamur dengan benar.

Baca juga: Gampang, Ini 3 Cara Mencegah Jamur di Kamar Mandi

"Kain mikrofiber dirancang untuk mengangkat benda dari permukaan, berbeda dengan kain biasa yang hanya mengoleskannya," tutur dia.

Akan tetapi, selalu ingat kontaminasi silang. Sebab, kain mikrofiber juga bisa mudah menyebarkan jamur dari satu area ke area lain, dan menyebabkannya melepaskan spora yang akan membantunya menyebar.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Tanaman yang Dapat Mengharumkan Rumah

7 Tanaman yang Dapat Mengharumkan Rumah

Pets & Garden
Manfaat Cuka Kayu untuk Tanaman dan Cara Menggunakannya di Taman

Manfaat Cuka Kayu untuk Tanaman dan Cara Menggunakannya di Taman

Pets & Garden
6 Kesalahan Menghilangkan Noda yang Dilakukan, Bikin Sulit Bersih

6 Kesalahan Menghilangkan Noda yang Dilakukan, Bikin Sulit Bersih

Do it your self
Tupperware Luncurkan Tiga Produk Terbaru untuk Sambut Ramadan 2024

Tupperware Luncurkan Tiga Produk Terbaru untuk Sambut Ramadan 2024

Home Appliances
Jangan Asal, Ini 4 Cara Membersihkan Sofa Suede

Jangan Asal, Ini 4 Cara Membersihkan Sofa Suede

Do it your self
5 Penyebab Tanaman Lidah Buaya Menjadi Coklat

5 Penyebab Tanaman Lidah Buaya Menjadi Coklat

Pets & Garden
6 Tanda Adanya Tungau Debu di Kasur yang Perlu Diketahui

6 Tanda Adanya Tungau Debu di Kasur yang Perlu Diketahui

Housing
5 Tanaman Pengusir Cicak yang Dapat Ditanam di Rumah

5 Tanaman Pengusir Cicak yang Dapat Ditanam di Rumah

Pets & Garden
POLYTRON Raih Sertifikasi ISO 27001, Komitmen Keamanan Data Konsumen

POLYTRON Raih Sertifikasi ISO 27001, Komitmen Keamanan Data Konsumen

Home Appliances
6 Cara Merawat Tanaman Cabai di Dalam Pot agar Tumbuh Subur

6 Cara Merawat Tanaman Cabai di Dalam Pot agar Tumbuh Subur

Pets & Garden
Seberapa Sering Kamar Mandi Perlu Dibersihkan?

Seberapa Sering Kamar Mandi Perlu Dibersihkan?

Do it your self
6 Ide Ruang Tamu Berwarna Krem yang Cantik

6 Ide Ruang Tamu Berwarna Krem yang Cantik

Decor
Bikin Mati, Ini 5 Kesalahan Menyiram Tanaman yang Harus Dihindari

Bikin Mati, Ini 5 Kesalahan Menyiram Tanaman yang Harus Dihindari

Pets & Garden
Cara Membuat Pupuk Organik dari Daun Kelor dengan Mudah

Cara Membuat Pupuk Organik dari Daun Kelor dengan Mudah

Pets & Garden
Cara Menghilangkan Noda Alat Tulis di Dinding Rumah

Cara Menghilangkan Noda Alat Tulis di Dinding Rumah

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com