Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Varietas Tanaman Sukulen yang Beracun untuk Hewan Peliharaan

Kompas.com - 26/06/2022, 15:47 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Pet WebMD

JAKARTA, KOMPAS.com - Sukulen adalah salah satu tanaman hias yang banyak dipilih karena mudah dirawat dan memiliki ragam manfaat.

Tanaman sukulen memiliki daun yang tebal dan berdaging serta berasal dari lingkungan gurun, tetapi mudah beradaptasi dengan berbagai kondisi. 

Baca juga: Ketahui 4 Manfaat Merawat Tanaman Sukulen

Tanaman yang kuat ini dapat berkembang baik di dalam maupun di luar ruangan sehingga menjadikannya pilihan favorit di antara pemilik tanaman berpengalaman maupun pemula.

Dilansir dari Pet WebMD, Minggu (26/6/2022), meski minim perawatan, sukulen tidak selalu menjadi pilihan bagus untuk mereka yang memiliki hewan peliharaan seperti kucing dan anjing.

Pasalnya, ada beberapa varietas tanaman ini dapat membahayakan kucing dan anjing bila tak sengaja menelannya. 

Kebanyakan sukulen tidak beracun bagi hewan peliharaan, tetapi beberapa ada juga yang berbahaya, bahkan beracun.

Nah, bagi Anda yang memiliki anjing atau kucing di rumah, berikut beberapa varietas sukulen yang beracun sehingga harus dihindari. 

Baca juga: 4 Hal yang Harus Diperhatikan Saat Menyiram Tanaman Sukulen 

Lidah buaya

Ilustrasi tanaman lidah buayaUnsplash/Stephanie Harvey Ilustrasi tanaman lidah buaya
Lidah buaya merupakan salah satu sukulen paling populer dan sering digunakan untuk tujuan pengobatan serta terapi.

Gel lidah buaya dapat digunakan untuk mengobati luka bakar akibat sinar matahari serta ekstrak tanamannya sering digunakan dalam suplemen, kosmetik, dan air beraroma.

Namun, sukulen ini bisa berracun bagi hewan peliharaan. Lidah buaya bisa menyebabkan gangguan pencernaan seperti muntah, diare, bahkan membuat hewan peliharaan lesu.

Tanaman lidah buaya memiliki tampilan yang panjang, runcing, dan berduri. Beberapa varietas memiliki dedaunan berbintik putih, sementara yang lain berbunga secara berkala. Semua varietas lidah buaya harus dijauhkan dari hewan peliharaan. 

Baca juga: 6 Manfaat Lidah Buaya untuk Perkebunan hingga Kesehatan

Kalanchoe

Kalanchoe dicintai karena memiliki bunga yang berlimpah dan beragam warna, dari pink pastel hingga oranye menyala.

Tanaman ini dapat mengiritasi saluran pencernaan serta menyebabkan muntah dan diare bila tak sengaja tertelan oleh hewan peliharaaan. Bahkan aritmia jantung juga bisa terjadi.

Jika hewan peliharaan menelan Kalanchoe, segera membawa sahabat bulu ke dokter hewan.  

Baca juga: 7 Tanaman Hias yang Beracun untuk Hewan Peliharaan, Apa Saja?

Tanaman euforia

Tanaman euforia memiliki ragam ukuran, dari tanaman kecil yang tumbuh rendah hingga pohon yang luas.

Halaman:
Sumber Pet WebMD
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com