Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Singkirkan, 5 Hal Ini Dapat Membuat Kamar Tidur Berantakan

Kompas.com - 02/06/2022, 14:57 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS - Mendekorasi kamar tidur menjadi salah satu hal menyenangkan. Namun, untuk melakukannya tak boleh sembarangan dan berlebih. 

Sebab, hal tersebut bisa membuat kamar tidur terlihat lebih berantakan. Hindari menggunakan terlalu banyak aksesori dan mengikuti tren desain yang sudah populer. 

Baca juga: 6 Ide Membuat Rak Kamar Tidur Menjadi Ruang Penyimpanan yang Bergaya

Dengan hanya menyingkirkan beberapa barang yang tidak diperlukan dapat membuat kamar tidur tampak rapi dan nyaman. 

Dilansir dari Real Living, Kamis (2/6/2022), berikut beberapa hal yang membuat kamar tidur berantakan sehingga perlu menyingkirkan dan merapikannya. 

Tempat tidur yang berantakan 

Ilustrasi kamar tidur di bawah jendelaSHUTTERSTOCK/HENDRICKSON PHOTOGRAPHY Ilustrasi kamar tidur di bawah jendela
Tidak peduli seberapa bersih sisa ruangan Anda, tempat tidur yang tidak dirapikan akan membuat ruangan terlihat berantakan.

Luangkan waktu untuk merapikan tempat tidur sehingga membuat tampilan kamar tidur lebih tertata serta mengundang untuk tidur.  

Baca juga: 7 Tips Membuat Kamar Tidur Berkonsep Minimalis yang Nyaman 

Kabel yang terlihat 

Memiliki banyak kabel dan soket ekstensi yang terlihat dapat mengganggu pemandangan dan membuat kamar tidur terlihat tidak rapi. 

Untuk itu, cobalah menyembunyikan kabel yang terlihat dari pandanga. Masukkan kabel ekstensi yang tidak terpakai ke laci dan  tempatkan stasiun gadget di ruangan untuk menjaga kekacauan tersebut di satu sudut. 

Meja samping yang tidak serasi

Meski ada kalanya furnitur yang tidak serasi dapat terlihat disengaja dan tertata baik, kurangnya simetri dapat membuat kamar tidur lebih berantakan. Solusi terbaik adalah tetap menggunakan satu set meja samping tempat tidur yang serasi. 

Baca juga: 5 Cara Membersihkan Udara di Kamar Tidur 

Jendela tanpa tirai

Ilustrasi kamar tidurUnsplash/Spacejoy Ilustrasi kamar tidur
Jendela memberikan dampak kuat dalam dekorasi, jadi memiliki bingkai jendela tanpa tirai dapat menghilangkan keindahan ruangan.

Coba gantung gorden atau tirai tipis untuk memoles ruangan secara instan. Ini dapat menambah kelembutan dan tekstur yang tidak dimiliki elemen dekorasi lainnya serta membuat Anda terhindar dari sinar matahari saat siang hari yang terik. 

Baca juga: 5 Tips Menata Letak Kamar Tidur agar Lebih Lapang dan Nyaman

Bingkai atau seni dinding yang tidak selaras

Belum yakin bagaimana menampilkan karya seni di dalam kamar tidur? Coba letakkan di lantai terlebih dahulu untuk perspektif yang sama.

Setelah puas dengan tampilannya, Anda dapat mulai memasang karya seni kembali pada dinding. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

Do it your self
5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

Housing
5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

Decor
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com