Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Sering Dikira Sama, Ini Perbedaan Kucing Anggora dan Persia

Kompas.com - 10/02/2022, 15:42 WIB
Nabilla Ramadhian,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com – Ada banyak ras kucing di dunia, bahkan beberapa kucing termasuk dalam golongan ras campuran. Hal ini tak jarang membuat pencinta kucing bingung, bahkan hanya mengenal beberapa ras kucing saja.

Ketika melihat kucing berbulu panjang, kebanyakan orang akan mengira kucing anggora. Padahal, ternyata adalah ras kucing Persia. Begitu juga sebaliknya.

Baca juga: Ragam Penyebab Kucing Aktif pada Malam Hari

Akan tetapi, seperti dikutip dari The Nest, Kamis (10/2/2022), kesamaan kucing anggora dan Persia hanya terdapat pada bulunya yang panjang.

Selebihnya, dua ras kucing ini memiliki karakteristik cukup berberbeda, dari bentuk fisik, warna bulu, tekstur bulu, hingga perilakunya.

Lantas, apa saja perbedaan kucing anggora dan Persia? Berikut ini penjelasan lengkapnya. 

Baca juga: 7 Tanda Kucing Kesepian dan Butuh Teman Baru

Karakteristik fisik

Kucing Persia

Ilustrasi kucing PersiaUnsplash/Petra Bouchalová Ilustrasi kucing Persia

Kucing Persia memiliki wajah pendek dan datar, entuk kepala bulat, serta hidung yang sangat pendek.

Untuk mata, kucing Persia memiliki mata berukuran besar dan lebih bulat. Letak antara bola mata cukup berjauhan. Telinganya juga rendah dan dekat dengan kepala.

Terkait fisik secara keseluruhan, bentuh tubuh kucing Persia lebih lebar seperti persegi dan berotot serta kaki dan ekornya pendek.

Baca juga: Ternyata Kucing Bisa Cemburu, Ini Penyebab, Tanda, dan Mengatasinya

Kucing anggora

Kucing anggora memiliki hidung lebih panjang dari kucing Persia dan kepala membentuk huruf V.

Mata kucing anggora besar dan berbentuk seperti kacang almond serta letaknya sedikit miring ke atas. Tidak jarang, warna setiap bola mata kucing anggora akan berbeda.

Terkait telinga, kucing ini memiliki posisi telinga yang berdekatan, tegak lurus, juga berumbai. Untuk fisik, kucing anggoro lebih ramping dan memiliki ekor panjang. 

Baca juga: 6 Tanda Kucing Sakit dan Butuh Pertolongan

Karakteristik bulu

Kucing Persia

Ilustrasi kucing - Kucing Anggora.UNSPLASH / Chelaxy Designs Ilustrasi kucing - Kucing Anggora.

Kucing Persia terkenal mempunyai bulu yang panjang dan lebat, baik itu bulu lapisan atas maupun lapisan bawah. Bulu kucing Persia perlu disisir secara rutin untuk mencegah kusut dan bola rambut. 

Selain itu, kucing Persia perlu dimandikan secara rutin agar bulunya tetap bersinar dan sehat. Warna dan pola bulu kucing Persia sangat beragam. Tekstur bulunya hanya dua, yakni halus seperti sutra dan halus seperti kapas.

Baca juga: 5 Cara Menghilangkan Bau Kucing dari Dalam Rumah

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com