Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 15/01/2022, 16:15 WIB
Lolita Valda Claudia

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com- Sebagai hewan predator, secara alamiah kucing memiliki insting berburu yang tinggi.

Karena itu kamu sering menemukan kucing peliharaanmu sedang menerkam, mengendap-endap atau memperhatikan mangsanya dari kejauhan.

Meskipun memiliki insting berburu, tak semua kucing tertarik untuk berburu mangsa termasuk tikus.

Beberapa jenis kucing lebih suka bersantai dan hidup damai. Namun jenis lainnya justru berburu tikus untuk melatih insting alaminya.

Melansir dari Cat Vills, Sabtu (15/1/2022), 7 ras kucing berikut ini memiliki semangat berburu yang kuat dibandingkan ras lainnya.

Baca juga: 5 Hal yang Dapat Menyebabkan Kucing Sering Menghilang

Maine coon

Maine coon dikenal sebagai salah satu ras kucing pemburu terbaik. Ia telah dikenal sebagai kucing peternakan dan juga merupakan sahabat setia di kapal.

Maine coon memiliki tumbuh yang besar dengan bulu lebat dan panjang. Namun meskipun terlihat sangar dan suka berburu, ia dikenal sebagai kucing yang penuh kasih sayang.

Kecerdikan dan kelincahan maine coon saat berburu membuatnya mudah menerkam mangsanya, termasuk tikus. Dia akan membuat tikus enggan kembali ke rumahmu lagi.

Baca juga: Catat, Ini Pasir yang Cocok untuk Anak Kucing

Siberian cat

Sama seperti maine coon, siberian juga dikenal sebagai ras kucing besar. Pada dongeng asal Rusia, siberian sering disebut sebagai kucing yang pemberani dan setia.

Di masa lalu ia dipercaya sebagai penjaga toko dan gudang biji-bijian agar terhindar dari tikus.

Tikus yang berlari lincah membuat kucing siberian geram dan ingin menerkamnya. Karena itu jenis kucing ini suka mainan yang melatih daya terkamnya seperti laser dan boneka mainan.

Baca juga: 4 Ras Kucing Ini Penyayang, Senang Dipangku dan Dipeluk

American shorthair

Berbeda dengan dua kucing sebelumnya, jenis kucing ini memiliki bulu yang lebih pendek sehingga mudah dirawat.

American shorthair dikenal sebagai kucing yang malas dan tidak terlalu energik. Namun mereka memiliki sejarah panjang sebagai salah satu ras pemburu tikus terbaik.

Ia sering kali diajak berlayar untuk menjaga penumpang dan pasokan makanan dari hewan pengerat.

American shorthair juga menjadi kucing favorite para pemilik toko dan petani karena tenang dan naluri berburunya sangat tinggi.

Baca juga: Berapa Lama Kucing Melahirkan? Ini Tahapannya

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

4 Cara Mengusir Semut dari Teras Rumah

Do it your self
5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

5 Ide Lantai Kamar Tidur yang Membuat Suasana Lebih Nyaman

Housing
5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

5 Ide Desain Jendela Dapur, Bikin Ruangan Lebih Terang

Decor
5 Penyebab Kucing Takut Air

5 Penyebab Kucing Takut Air

Pets & Garden
Cara Mencuci Seprai Satin agar Tetap Halus dan Tahan Lama

Cara Mencuci Seprai Satin agar Tetap Halus dan Tahan Lama

Do it your self
5 Hal yang Tidak Boleh Dibuang ke Saluran Pembuangan Wastafel

5 Hal yang Tidak Boleh Dibuang ke Saluran Pembuangan Wastafel

Housing
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com