Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/12/2021, 12:58 WIB
Aniza Pratiwi,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Berkebun adalah hobi yang dapat dilakukan di mana saja, termasuk  apartemen dengan luas terbatas dan minim sinar matahari

Ruang terbatas ini dapat diubah menjadi kebun mini dengan menanam beberapa tanaman yang dapat dimanfaatkan seperti tanaman sayur dan tanaman herbal

Melansir dari Mind Body Green, Rabu (29/12/2021), berikut enam tanaman yang dapat ditanam di apartemen kecil. 

Baca juga: 5 Tips Mendekorasi Dapur Mungil di Apartemen 

Arugula

Arugula dianggap sebagai tanaman cuaca dingin dan tumbuh baik di suhu yang lebih dingin.  Anggota keluarga Brassicaceae atau mustard ini tumbuh subur bila diletakkan pada jendela yang menghadap ke utara.

Sama dengan semua tanaman kebun di apartemen, jauhkan arugula dari sumber panas, yang akan mengeringkan tanah dan membuat tanaman stres

Baca juga: 5 Ide Menghadirkan Gaya Skandinavia di Apartemen

Daun bawang

Ilustrasi daun bawang. PIXABAY/ANNA ARMBRUST Ilustrasi daun bawang.
Daun bawang adalah bagian dari keluarga allium (keluarga yang sama dengan bawang merah dan bawang putih) dan merupakan tanaman yang cepat tumbuh.

Pilih pot sempit yang dalamnya sekitar 15 sentimeter dan tanam dalam satu baris, lalu sisakan dua sentimeter di antara biji.

Daun bawang dapat ditanam hampir sepanjang tahun, tetapi lebih baik ditanam di bawah sinar matahari langsung. Jadi, pilihlah jendela yang menghadap ke selatan untuk menanam atau meletakkan pot tanaman daun bawang. 

Baca juga: Cara Mengendalikan Hama Kutu Kebul pada Tanaman Tomat

Kemangi

Kemangi atau basil lebih menyukai suhu yang lebih hangat dan tidak akan bertahan lebih dari beberapa bulan. Tanaman herbal populer ini dapat ditanam dari biji atau dibeli sebagai transplantasi.

Saat merawat atau menanam kemangi di apartemen, potong sistem akar yang sangat panjang menjadi sekitar 7,6 sentimeter dan tanam ke dalam tanah pot atau simpan akarnya di genangan air yang dangkal seperti vas.  

Baca juga: 6 Cara Menambahkan Lebih Banyak Tanaman di Apartemen

Mint

Bukan hanya memiliki bau yang dibenci kucing, mint juga bisa beracun bagi hewan kesayangan kita. UNSPLASH/ELEANOR CHEN Bukan hanya memiliki bau yang dibenci kucing, mint juga bisa beracun bagi hewan kesayangan kita.
Tanaman herbal ini dapat ditanam sepanjang tahun dan tahan terhadap spektrum tingkat cahaya, dari sinar matahari penuh hingga naungan parsial.

Tanaman mint tidak suka "kaki" basah, jadi pastikan tanahnya mengalir dengan baik dan jangan biarkan air menggenang di piring drainase.

Sama dengan semua tanaman, jaga kelembapan yang konsisten pada tanahnya. Jangan biarkan tanah mengering dan merendam tanaman. 

Baca juga: 5 Tanaman yang Cocok Diletakkan di Kamar Tidur 

Microgreens

Microgreens adalah tanaman kecil-kecil yang berumur dua sampai tiga minggu dan hanya memiliki dua set daun sejati.

Sayuran hijau muda ini sangat disukai para koki dan mereka mudah dikenali dari rasanya. Microgreens membutuhkan sedikit perhatian dan dapat ditanam tepat di ambang jendela.  

Baca juga: Perhatikan 5 Hal Ini Saat Memilih Pot untuk Tanaman

Taoge

Taoge penuh nutrisi dan mudah tumbuh di apartemen mana pun sepanjang tahun. Tauge pada dasarnya adalah pertumbuhan pertama yang dikeluarkan benih sebelum mengembangkan daun sejati.

Benih menyimpan semua energi dan makanan yang dibutuhkan untuk menghasilkan tanaman yang sehat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com