Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Cara Melindungi Balkon Rumah dari Paparan Air Hujan

Kompas.com - 26/11/2021, 19:49 WIB
Abdul Haris Maulana,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

Sumber Pink Villa

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketika musim hujan, balkon menjadi area di rumah yang paling terkena dampak dari paparan air hujan.

Karena itu, balkon rumah harus dirancang tahan dari segala macam kondisi atau paparan, terutama air hujan.

Dilansir dari Pink Villa, Jumat (26/11/2021), berikut empat cara melindungi balkon rumah dari paparan air hujan. 

Baca juga: 8 Tips Feng Shui Balkon untuk Kekayaan dan Keberuntungan

Memasang awning

Memasang awning menjadi salah satu cara paling efektif melindungi balkon dari paparan air hujan.

Mirip kanopi, awning merupakan sebuah penutup yang berfungsi melindungi rumah dari terik matahari juga percikan air hujan sehingga balkon rumah tidak akan terkena basah. 

Awning memiliki berbagai desain, ukuran, dan bentuk yang sesuai dengan setiap jenis balkon dan mudah diperbaiki. 

Baca juga: 4 Tanaman Hias yang Cocok Diletakkan di Teras dan Balkon

Tambahkan beberapa tempat duduk tahan air

Ilustrasi balkon rumah.UNSPLASH/SPACEJOY Ilustrasi balkon rumah.
Jika ingin tetap bisa menikmati hujan dan tidak khawatir tempat duduk kebasahan atau rusak saat hujan, bisa berinvestasi pada tempat duduk tahan air.

Sebagai contoh, bisa menggunakan bean bag waterproof atau kursi luar ruang berkualitas tinggi yang tahan terhadap berbagai kondisi cuaca. 

Baca juga: 5 Rekomendasi Lantai untuk Teras dan Balkon Rumah

Pasang tirai antihujan

Tirai antihujan datang dalam berbagai pola, warna, dan sangat cocok untuk melindungi balkon dari air hujan dengan cara hemat biaya.

Tirai antihujan juga berguna selama bulan-bulan musim panas ketika ingin menghalangi sinar matahari

Baca juga: 7 Cara Mempercantik Balkon Rumah dengan Tanaman Hias 

Gunakan cat tahan air

Saat mengecat balkon, gunakan cat tahan air yang akan mencegah dinding dari kelembapan dan efektif mencegah pertumbuhan jamur.

Pilih warna cat lembut dan menenangkan yang akan memantulkan cahaya serta membuat balkon terlihat cerah. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber Pink Villa
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com