Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

6 Bunga yang Bisa Dikeringkan untuk Dekorasi Ruangan

Kompas.com - 05/10/2021, 12:52 WIB
Esra Dopita Maret

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Bunga kering tengah menjadi tren sejak terakhir belakangan, bahkan bunga ini juga digunakan sebagai dekorasi rumah.

Mendekorasi ruangan dengan membuat rangkaian bunga kering sendiri mudah dilakukan dan tidak mahal, terutama jika menanam bunga untuk dikeringkan sendiri. 

Baca juga: Tips Merangkai Bunga Kering Agar Tampil Cantik

Tak kalah dari bunga potong yang segar, bunga kering juga menghasilkan warna-warna yang menarik yang dapat memperindah ruangan. Selain itu, meski dalam keadaan kering, bunga kering ini tahan lama.

Lantas, bunga-bunga apa saja yang bisa dikeringkan? 

Melansir dari Better Homes and Gardens, Selasa (5/10/2021), berikut ini enam bunga yang bisa dikeringkan untuk dekorasi ruangan.  

Baca juga: 5 Pilihan Cara Membuat Buket Bunga Kering yang Tengah Hits

Hydrangea atau Hortensia

Bunga hydrangea yang memiliki bentuk bulat besar dan mekar tidak hanya cantik untuk dijadikan bunga potong segar, tetapi juga bagus untuk membuat rangkaian bunga kering.

Varietas mophead dan lacecap menghasilkan bunga yang indah dari musim panas hingga musim gugur yang kering dengan baik. Selain putih, bunga hydrange juga tersedia dalam warna biru, pink, dan ungu. 

Baca juga: Ingin Mendesain Ruangan dengan Bunga Kering? Begini Caranya 

Mawar

Ilustrasi bunga mawar keringUnsplash/Patrick Langwallner Ilustrasi bunga mawar kering
Dicintai tukang kebun dan toko bunga, mawar adalah salah satu bunga paling populer di dunia. Tak hanya itu, mawar juga menjadi bunga yang bisa dikeringkan untuk dekorasi ruangan.

Bunga mawar juga menjadi bunga paling melimpah sepanjang musim panas dan musim gugur. Sangat mudah untuk mengeringkan dan mengatur bunga berwarna-warni ini sehingga mereka akan terlihat hampir sama bagusnya dengan hari mereka dipotong. 

Baca juga: Dekorasi dengan Bunga Kering Bakal Kembali Jadi Tren Tahun Ini?

 

Baby's breath 

Selain mengisi tempat kosong dari rangkaian bunga segar dan bunga kering, baby's breath ternyata dapat dibuat menjadi rangkaian bunga kering tersendiri.

Tampilannya tak kalah cantik dengan bunga-bunga lain yang berukuran besar. Bahkan bunga baby's breath yang dikeringkan tampak lebih lembut dari bunga lain.  

Baca juga: 7 Bunga Cantik Pembawa Keberuntungan Menurut Feng Shui

Pansy

Bunga pansy yang indah dapat kapan saja tumbuh dan dinikmati dengan melestarikannya. Bunga pansy juga dapat dikeringkan dan menjadi bunga kering paling baik untuk mendekorasi ruangan

Letakkan bunga pansy kering untuk mencerahkan serta memperindah ruangan selama bulan-bulan yang lebih dingin pada musim semi dan musim gugur.  

Baca juga: 5 Bunga yang Dapat Mempercantik dan Meningkatkan Daya Tarik Rumah

Lavender

Ilustrasi bunga lavender keringUnsplash/Tiago Alexandre Lopes Ilustrasi bunga lavender kering
Lavender adalah salah satu bunga terbaik yang dapat mengisi taman Anda dengan warna dan keharuman pada musim panas. Lavender juga menjadi salah satu bunga yang bisa dikeringkan untuk dekorasi ruangan.

Pastikan menggunakan bunga lavender yang masih segar dan buang bagian kecil berwarna cokelat atau hijau yang menahan bunga pada batang.

Menanam lavender adalah cara mudah untuk memperoleh bunga yang cantik dan dapat dimakan. 

Baca juga: 5 Kesalahan Menanam Bunga Mawar yang Harus Dihindari

Peony

Terakhir, bunga yang bisa dikeringkan untuk dekorasi ruangan adalah peony. Hanya sedikit bunga yang dapat bersaing dengan bunga peony yang cantik serta mekar.

Bunga peony yang berumur panjang ini menjadi titik fokus yang menakjubkan, baik dalam rangkaian bunga segar maupun bunga kering.

Bunga peony mudah dikeringkan dan memiliki kelopak bunga berwarna merah muda, merah, putih, dan kuning.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com