Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Langkah Perawatan Tanaman Hias Indoor agar Tidak Cepat Layu

Kompas.com - 21/09/2021, 14:07 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menghadirkan tanaman hias ke dalam ruangan merupakan salah satu bagian dari tren dekorasi interior rumah. 

Selain dapat mempercantik tampilan ruangan, tanaman hias di dalam ruangan atau indooor juga mampu memperbaiki kualitas udara di dalam rumah.

Namun, tanaman hias indoor membutuhkan perawatan yang berbeda dengan tanaman hias yang ditempatkan di luar ruangan atau outdoor.

Baca juga: 4 Cara Merawat Tanaman Hias Saat Cuaca Panas

Dikutip dari kanal YouTube Mama Celin, Selasa (21/9/2021), berikut ini 4 langkah perawatan tanaman hias indoor agar tidak cepat layu.

Sirih gading tidak memerlukan terlalu banyak cahaya dan bisa digantung agar menghemat ruang sehingga cocok untuk ditaruh di kamar tidur.SHUTTERSTOCK/NEWIMAGINE Sirih gading tidak memerlukan terlalu banyak cahaya dan bisa digantung agar menghemat ruang sehingga cocok untuk ditaruh di kamar tidur.

1. Pastikan memilih tanaman yang sesuai

Mulailah merawat tanaman indoor dengan jenis tanaman yang tahan air serta cahaya minim, misalnya sekulen, lidah mertua, sirih gading, tanaman palem, karet kebo serta monstera.

Kamu bisa mencari tahu atau menanyakan kepada penjual tanaman jika tanaman tersebut terdengar kurang familiar di telingamu.

Jadi, sebelum menempatkan sebuah tanaman di dalam ruangan, kamu harus mencari informasi terlebih dahulu apakah tanaman tersebut bisa diletakkan di dalam ruangan atau tidak.

Baca juga: Jangan Letakkan Tanaman Hias di Dekat Kipas Angin, Mengapa?

2. Atur pencahayaan dan suhu udara di dalam ruangan

Ketika merawat tanaman indoor, pastikan suhu ruangan tidak terlalu dingin dan terlalu panas. Suhu 22-24 derajat Celcius merupakan suhu ideal agar tanaman dapat tumbuh dengan baik.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com