Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Awas Jangan Salah Beli, Ini Bedanya Wallpaper dan Wall Sticker

Kompas.com - 28/06/2021, 17:05 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Untuk membuat dinding sebuah ruangan terlihat lebih cantik dan estetik, hal ini bisa dilakukan dengan menempelkan wallpaper yang terdiri dari beragam macam motif dan desain.

Terkait dengan barang yang digunakan untuk menutupi dan menghiasi dinding satu ini, banyak orang yang masih keliru memahami walpaper seutuhnya.

Sebab, kebanyakan wallpaper yang dibeli dan dipasang di dinding rumah seseorang bukanlah wallpaper, melainkan wall sticker atau stiker dinding

Baca juga: 3 Hal yang Harus Dihindari Saat Memasang Wallpaper

Agar lebih mengenali dan tidak salah saat membelinya, berikut ini perbedaan antara wallpaper dengan wallsticker, dikutip dari kanal YouTube Alvino Senjaya, Senin (28/6/2021).

1. Sisi ukuran

Umumnya, ukuran untuk wallpaper dinding memiliki ukuran 10 m × 53 cm atau setengah meter. Untuk wallsticker sendiri adalah berukuran 10 m × 45 cm atau 0,45 m.

2. Bahan

Bahan untuk wallsticker adalah bahan stiker pada umumnya yang biasa ditempel pada berbagai permukaan seperti kaca, dinding, dan sebagainya.

Sementara itu, bahan dari wallpaper adalah vinyl atau seperti plastik. Jadi untuk wallpaper dinding memiliki bahan yang lebih baik daripada wall sticker.

Baca juga: 5 Inspirasi Wallpaper Dinding Kamar Tidur Remaja Perempuan

3. Umur penggunaan

Dari umur penggunaan, wallpaper memiliki ketahanan selama lima hingga sepuluh tahun karena bahannya yang lebih tebal dan tahan terhadap panas ataupun dingin.

Sementara itu, wall sticker ketahanannya hanya sementara, yaitu sekitar paling lama 1 hingga 2 tahun.

4. Dekorasinya

Dekorasi untuk wallpaper dinding bisa mencapai desain yang tiga dimensi (3D). Sedangkan untuk wallsticker dekorasinya tampak seperti biasa.

Meski tampak cukup dekoratif, desain wall sticker tidak bisa mencapai desain yang 3D.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com