Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Tips Penataan Sederhana untuk Rumah yang Instagramable

Kompas.com - 19/06/2021, 09:44 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

Sumber Asia One

JAKARTA, KOMPAS.com - Di tengah pesatnya kegiatan bermedia sosial, kesan instagramable tampaknya menjadi sebuah keharusan.

Oleh sebab itu, tidak sedikit orang mulai melakukan banyak hal di rumahnya demi menciptakan nuansa instagramable di beberapa ruangan.

Jika kamu juga menginginkannya, desainer interior dari StyledbyPT, Priscilla Tan, membagikan kiat teratasnya untuk membuat rumahmu Instagrammable.

Baca juga: Tren Pintu Depan Rumah 2021

Dilansir dari laman Asia One, Sabtu (19/6/2021), berikut ini 5 tips penataan sederhana untuk rumah yang instagramable.

1. Go green dengan tanaman hias

Tanaman hias yang diletakkan di dalam rumah menambah warna, kehidupan, dan memurnikan udara.

Jelajahi berbagai cara untuk menggantung atau memajang tanamanmu, mulai dari menggantungkannya di atas rak atau dinding dengan sesuai.

Letakkan dengan cermat tanaman yang ingin kamu highlight, untuk menjadi titik fokus yang mudah menarik perhatian.

Baca juga: Tanaman yang Cocok Diletakkan di Berbagai Area di Dalam Rumah

2. Letakkan barang-barang terbaik

Pamerkan kepribadian dengan memajang barang-barang yang sangat kamu sukai di rakmu, baik itu peralatan makan cantik, bingkai foto unik, atau karya seni, dan mari berfoto selfie.

3. Fokus pada dinding

Jelajahi karya seni gantung, tambahkan rak, atau dapatkan furnitur yang memaksimalkan tinggi dan lebarnya.

Elemen yang kompak secara visual dapat meminimalkan ketinggiannya.

4. Tambahkan pencahayaan sekitar

Lampu lantai, lampu meja, dan lampu dinding menambahkan cahaya dan kehangatan ke ruangan mana pun.

Halaman:
Sumber Asia One
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com