Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Pilihan Warna Cat yang Cocok Dipadukan dengan Abu-abu

Kompas.com - 13/06/2021, 13:15 WIB
Lolita Valda Claudia,
Esra Dopita Maret

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Sebagian orang enggan memilih warna abu-abu sebagai pilihan warna cat untuk di dalam ruangan. Sebab, abu-abu merupakan warna netral yang membingungkan.

Hal ini karena warna cat abu-abu tidak cukup terang, tapi juga tidak terlalu gelap, sehingga menimbulkan kesan kusam pada rumah.

Baca juga: Selain Putih, Ini 10 Warna Cat yang Cocok Dipadukan dengan Abu-Abu

Namun, dengan perpaduan warna lainnya, warna cat abu-abu bisa menjadi alternatif cat rumah yang cantik dan menarik. 

Bahkan, untuk bagian eksterior rumah, warna abu-abu dapat memberikan kesan mewah dan elegan.

Baca juga: Manfaat Abu untuk Tanaman, Kendalikan Hama hingga Naikkan pH Tanah

Nah, berikut ini lima inspirasi warna yang cocok dipadukan dengan warna abu-abu untuk cat rumah dilansir dari berbagai sumber, Minggu (13/5/2021). 

Abu-abu dan putih

Perpaduan warna-warna netral seperti abu-abu dan putih bisa jadi rekomendasi untuk warna rumah. Kedua kombinasi warna ini menghadirkan suasana hangat, luas, dan megah. Padukan dengan lantai kayu untuk kesan yang lebih teduh dan modern.

Baca juga: Apakah Abu Bisa Menyuburkan Tanaman? Ini Penjelasannya

Abu-abu dan merah

Jika menginginkan perubahan signifikan pada interior atau eksterior rumah, cobalah  memadukan warna abu-abu dengan merah. Kedua warna ini terlihat kontras, tapi menyenangkan untuk dilihat.

Kamu bisa menggunakan furnitur dengan warna senada atau menambahkan elemen warna lainnya seperti putih dan hitam sebagai penyeimbang ruangan.

Baca juga: 5 Tips Cat Kamar Abu-abu agar Terlihat Cerah dan Menyegarkan

Abu-abu dan biru

Ruang makan abu-abu.thespruce.com Ruang makan abu-abu.

Warna biru akan jadi penyeimbang warna abu-abu yang terkesan kusam dan gelap.

Dengan warna biru, ruangan akan lebih cerah namun tetap manis dan nyaman dilihat.

Kamu bisa memasang lemari, seprai, bantal, hingga gorden warna biru dan abu-abu untuk kombinasi warna yang lebih manly.

Baca juga: Pilihan Warna Abu-abu untuk Ruangan Berdasarkan Arah Cahaya

Abu-abu dan kuning

Siapa sangka perpaduan abu-abu dan kuning akan membuat ruangan terlihat lebih menyegarkan.

Ya, kuning memberikan sentuhan cerah, ceria, segar, dan unik pada ruangan.

Sedangkan, warna cat abu-abu menghadirkan kesan netral dan earth tone sehingga cocok dipadukan dengan furnitur warna-warna netral lainnya.

Baca juga: Ide Kombinasi Warna Merah Marun dan Abu-abu untuk Dekorasi Rumah

Abu-abu dan ungu

Meski dapat membuat kamar atau ruangan jadi lebih gelap, tapi perpaduan warna abu-abu dan ungu memberikan kesan mewah dan intim pada rumah.

Sebagai penyeimbang, gabungkan dengan furnitur berwarna putih atau netral sebagai pencerah suasana di rumah.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com