Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ide Menghias Meja Makan untuk Sahur dan Buka Puasa

Kompas.com - 12/04/2021, 18:44 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Memasuki kegiatan ibadah puasa di bulan suci Ramadhan, tentu hal ini tak hanya sekadar menyiapkan makanan terbaik sebagai menu sahur dan berbuka, tapi juga tentang dekorasi meja makan maupun ruang makan.

Baik saat kamu mengadakan makan malam untuk berbuka puasa atau sahur, terdapat banyak cara untuk mendekorasi meja makanmu untuk periode Ramadhan yang meriah, meski masih diselimuti pandemi Covid-19.

Oleh karena itu, penting untuk menata meja makan yang kamu miliki di rumah agar membuat suasana sahur dan berbuka yang kamu lakukan bersama keluarga terasa semarak.

Baca juga: 5 Trik Bikin Dapur Bersih agar Sahur dan Buka Puasa Lebih Nyaman

Dilansir dari beberapa sumber, Senin (12/4/2021), berikut ini beberapa tips menata maupun menghias meja makan maupun ruang makan yang kamu miliki di rumah.

1. Gunakan ornamen emas

Untuk berbuka puasa yang mewah, percantik meja makanmu di rumah dengan kilatan warna emas kontras pada ornamen-ornamen tertentu untuk menciptakan suasana meja makan yang menarik dan akan dikagumi.

Gunakan cermin, permukaan reflektif, dan lampu untuk menerangi warna emas dan menghasilkan suasana khusus. Ornamen berwarna emas sendiri seakan kental dengan budaya bangsa Arab atau Timur Tengah.

2. Hiasi dengan lampu lentera

Lampu menonjolkan suasana pesta dan menciptakan lingkungan spiritual sempurna untuk refleksi dan suasana buka puasa yang akrab.

Baca juga: Pertimbangkan Ini Sebelum Membeli Meja Makan

Oleh karena itu, gunakan lampu lentera hias yang kamu inginkan, karena lentera cahaya juga sering dikaitkan dengan bulan suci Ramadhan

3. Hias meja makan

Dari potongan bunga di tengah meja makanmu hingga piring dan serbet yang menarik, berkreasilah dengan gaya berbeda dan bereksperimen dengan desain yang kontras untuk meja makan yang sempurna untuk sahur dan berbuka.

Kamu juga bisa membuat tampilan meja makan khusus Ramadhan dengan gambar atau hiasan bulan dan bintang, lilin dan dekorasi yang menandakan Ramadhan.

4. Pilih palet warna

Dari menu sahur dan buka puasa, hingga persiapan makanan dan tata letak meja makanmu, setiap aspek penting untuk dilakukan dengan benar.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Antipudar, Ini 8 Cara Mencuci Pakaian Hitam dengan Benar

Do it your self
4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

4 Cara Menciptakan Ruang Kerja Minimalis

Decor
5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

5 Penyebab Kucing Menjilat Karpet

Pets & Garden
7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

7 Kesalahan Mengepel Lantai yang Harus Dihindari

Housing
8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

8 Manfaat Lemon untuk Membersihkan Rumah

Housing
8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

8 Tanaman Sayur yang Cepat Panen, Bisa Hemat Pengeluaran

Pets & Garden
5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

5 Area Terlarang Meletakkan Tempah Sampah di Rumah

Housing
Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Food Processor Vs Blender, Mana yang Harus Dibeli?

Home Appliances
3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

3 Cara Menghilangkan Bau Apak dari Rumah

Housing
5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

5 Ide Kamar Mandi Tradisional yang Menawan

Decor
5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

5 Ide Dapur Luar Ruangan yang Estetik dan Fungsional

Decor
5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

5 Cara Mengatur Tata Letak Ruangan Menurut Feng Shui

Housing
6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

6 Ide Kamar Mandi Berwarna Pink, Bikin Ruangan Lebih Cantik

Decor
5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

5 Tips Membasmi Hama Siput dari Kebun Sayur

Pets & Garden
Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Kesalahan Mencuci Kain Mikrofiber yang Harus Dihindari

Do it your self
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com