Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Ingin Punya Tempat Tidur Minimalis? Ini yang Harus Diperhatikan

Kompas.com - 19/11/2020, 12:34 WIB
Abdul Haris Maulana,
Sakina Rakhma Diah Setiawan

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Desain minimalis adalah sebuah desain yang mengusung kesederhanaan, fungsional dan tertata.

Desain ini menghapus bagian-bagian tak perlu, sehingga hanya meninggalkan elemen-elemen penting saja.

Semakin ke sini orang-orang mulai begitu menggaungkan konsep desain minimalis ke berbagai macam hal yang berhubungan seputar rumah, hingga urusan tempat tidur yang minimalis.

Baca juga: 5 Ukuran Tempat Tidur yang Perlu Diketahui

Menyajikan tempat tidur minimalis bisa jadi pilihan desain yang akan mempercantik dan membuat ruang di kamar tidur tidak termakan banyak.

Saat ini banyak toko furnitur yang menawarkan konsep tempat tidur minimalis untuk mendukung kamar tidur yang terdesain minimalis.

Dirangkum dari berbagai sumber, Kamis, (19/11/2020) terdapat dasar-dasar informasi mengenai material bahan dan struktur dari tempat tidur minimalis. Berikut di antaranya.

Ukuran tempat tidur minimalis

Ada sejumlah ukuran yang tersedia di pasaran untuk rangka tempat tidur minimalis. Sebagian besar ukuran tempat tidur adalah standar dan dapat ditemukan dalam dimensi yang sama di mana pun.

Baca juga: 5 Panduan Feng Shui untuk Kamar agar Tidur Lebih Nyenyak

Tetapi dalam beberapa kasus ukuran khusus juga dapat dipesan untuk memastikan bahwa ukuran rangka dan kasur yang sama.

Sebuah tempat tidur minimalis untuk single bed memiliki lebar 39 inci dan panjang 75 inci. Sedangkan tempat tidur double memiliki lebar 54 inci dan panjang 75 inci.

Ilustrasi tempat tidur, tempat tidur minimalis.SHUTTERSTOCK/LEKSTOCK 3D Ilustrasi tempat tidur, tempat tidur minimalis.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com