Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Populasi China Merosot, Akankah Jumlah Penduduk Bumi Kena Dampak?

Kompas.com - 20/01/2023, 10:45 WIB
Danur Lambang Pristiandaru

Penulis

Sumber BBC,NPR

BEIJING, KOMPAS.com – Populasi China mengalami penurunan untuk kali pertama dalam beberapa puluh tahun terakhir.

Menurut data yang dirilis Biro Statistik Nasional China, Selasa (17/1/2023), populasi di China tercatat 1,411 miliar jiwa hingga akhir 2022.

Jumlah populasi China pada 2022 merosot sekitar 850.000 jiwa bila dibandingkan 2021, sebagaimana dilansir NPR.

Baca juga: Penduduk China Menurun, Tentara Bisa Kena Dampaknya

Di satu sisi, PBB dalam laporan World Population Prospects yang dirilis pada 2022 memprediksi populasi China baru akan meengalami penurunan pada 2023.

Kenyataannya, penurunan populasi di China sudah terjadi lebih awal.

Lantas, apakah kemerosotan populasi di China akan berdampak pada penyusutan penduduk dunia?

Dalam laporan World Population Prospects 2022 yang diterbitkan PBB, populasi di China dan beberapa negara lain memang akan menyusut.

Baca juga: Mengapa Populasi China Bisa Turun Drastis?

Akan tetapi, jumlah penduduk di Bumi tetap akan meningkat.

Prediksinya, sekitar 8,5 miliar jiwa akan hidup di Bumi pada 2030. Pada 2100, jumlah penduduk di Bumi akan mencapai 10,4 miliar jiwa.

Sebagai perbandingan, jumlah penduduk di Bumi Hingga November 2022 diperkirakan mencapai 8 miliar jiwa.

“(Penurunan populasi) ini terjadi di China sekarang, tapi tidak terjadi di seluruh dunia. Ini tidak akan terjadi di tingkat global selama 63 tahun lagi,” kata Alistair Currie, kepala kampanye dan komunikasi di Population Matters, sebagaimana dilansir BBC, Rabu (18/1/2023).

Baca juga: India Diprediksi Salip China sebagai Negara Terpadat di Dunia

Sebagian besar pertumbuhan penduduk Bumi akan terjadi di kawasan sub-Sahara Afrika.

Kawasan ini diproyeksikan berkontribusi terhadap lebih dari separuh peningkatan penduduk Bumi dalam kurun waktu saat ini hingga 2050.

Dalam kurun waktu tersebut, jumlah di kawasan sub-Sahara Afrika diproyeksikan berlipat ganda dan Nigeria diprediksi akan menjadi negara terpadat keempat di planet ini.

Baca juga: Penyebab Populasi China Turun untuk Kali Pertama Setelah 60 Tahun

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BBC,NPR

Terkini Lainnya

Jembatan Baltimore Runtuh, Apa Penyebab Pastinya dan Siapa Bertanggung Jawab?

Jembatan Baltimore Runtuh, Apa Penyebab Pastinya dan Siapa Bertanggung Jawab?

Global
Kisah Padmarajan, Orang India yang Kalah 238 Kali di Pemilu, Pantang Menyerah dan Akan Maju Lagi

Kisah Padmarajan, Orang India yang Kalah 238 Kali di Pemilu, Pantang Menyerah dan Akan Maju Lagi

Global
Apakah Resolusi PBB Tentang Gencatan Senjata di Gaza Mengikat Israel?

Apakah Resolusi PBB Tentang Gencatan Senjata di Gaza Mengikat Israel?

Internasional
Indonesia-Singapore Business Forum 2024 Bahas Arah Kebijakan Ekonomi RI Usai Pemilu

Indonesia-Singapore Business Forum 2024 Bahas Arah Kebijakan Ekonomi RI Usai Pemilu

Global
Tambah 2 Korban, Total Kematian akibat Suplemen Jepang Jadi 4 Orang

Tambah 2 Korban, Total Kematian akibat Suplemen Jepang Jadi 4 Orang

Global
Sapi Perah di AS Terdeteksi Idap Flu Burung

Sapi Perah di AS Terdeteksi Idap Flu Burung

Global
2 Jasad Korban Runtuhnya Jembatan Francis Scott Ditemukan

2 Jasad Korban Runtuhnya Jembatan Francis Scott Ditemukan

Global
Thailand Menuju Pelegalan Pernikahan Sesama Jenis

Thailand Menuju Pelegalan Pernikahan Sesama Jenis

Internasional
Anak Kecil Tewas Tersedot Pipa Selebar 30-40 Cm Tanpa Pengaman di Kolam Hotel

Anak Kecil Tewas Tersedot Pipa Selebar 30-40 Cm Tanpa Pengaman di Kolam Hotel

Global
Kebijakan Kontroversial Nayib Bukele Atasi Kejahatan di El Salvador

Kebijakan Kontroversial Nayib Bukele Atasi Kejahatan di El Salvador

Internasional
Rangkuman Hari Ke-763 Serangan Rusia ke Ukraina: 2 Agen Rusia Ditangkap | Ukraina-Rusia Saling Serang

Rangkuman Hari Ke-763 Serangan Rusia ke Ukraina: 2 Agen Rusia Ditangkap | Ukraina-Rusia Saling Serang

Global
Kepala Intelijen Rusia ke Korea Utara, Bahas Kerja Sama Keamanan

Kepala Intelijen Rusia ke Korea Utara, Bahas Kerja Sama Keamanan

Global
Pemimpin Hamas: Israel Keras Kepala dan Ingin Perang Terus Berlanjut

Pemimpin Hamas: Israel Keras Kepala dan Ingin Perang Terus Berlanjut

Global
[POPULER GLOBAL] AS Peringatkan Rusia soal Teror | Korban Jiwa di Gaza Terlalu Banyak

[POPULER GLOBAL] AS Peringatkan Rusia soal Teror | Korban Jiwa di Gaza Terlalu Banyak

Global
Rusia Ragu ISIS Serang Konser Moskwa: Pasti Ulah Ukraina Dibantu Barat

Rusia Ragu ISIS Serang Konser Moskwa: Pasti Ulah Ukraina Dibantu Barat

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com