Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Superbug Kebal Antibiotik Menginfeksi Jutaan Bayi, Ancaman Bayi Baru Lahir

Kompas.com - 16/10/2022, 21:31 WIB
BBC News Indonesia,
Danur Lambang Pristiandaru

Tim Redaksi

DHAKA, KOMPAS.com - Apakah penggunaan antibiotik yang berlebihan menimbulkan risiko mematikan bagi bayi yang baru lahir? BBC menyelidiki krisis kesehatan yang menghancurkan keluarga di seluruh dunia dan solusi yang dapat menghentikannya.

Ketika bayi laki-laki Mukta lahir pada Desember 2021 silam di Dhaka, Bangladesh, dokter langsung tahu bahwa bayi itu membutuhkan perawatan darurat.

Ibu berusia 32 tahun – yang lebih suka dipanggil menggunakan nama depannya – dan suaminya telah lama mencoba berbagai upaya untuk memiliki anak selama 11 tahun terakhir.

Baca juga: Mungkinkah Fenomena Superbug Kebal Antibiotik Terjadi di Indonesia? Ini Kata Kemenkes

Mukta akhirnya hamil setelah melalui program kesuburan.

Komplikasi yang dia alami selama kehamilan membuat bayinya lahir prematur melalui operasi caesar ketika bayi tersebut baru berusia 32 pekan.

Putranya hanya memiliki berat 1,4 Kilogram (Kg) ketika lahir dan pernapasannya harus dibantu dengan ventilator.

Dia juga disuntik antibiotik demi mencegah infeksi bakteri di aliran darah – sebuah kondisi mengancam nyawa yang dikenal dengan sepsis neonatorum (neonatal sepsis).

Awalnya, bayinya tampak baik-baik saja. Namun kondisinya menurun ketika dia berusia 11 hari.

Dia tampak lemah dan kadar oksigen dalam darahnya menurun.

Dokter kemudian menjalankan tes darah yang hasilnya mengungkap bahwa bayi itu menderita sepsis neonatorum, namun mereka tidak dapat mengidentifikasi bakteri apa yang menyebabkannya.

Tes kultur darah tak menunjukkan hasil apapun.

Baca juga: Muncul Fenomena Superbug di India yang Kebal Antibiotik, Ini Kata Dokter

Pertaruhan terbaik mereka tampaknya mengobati bayi itu dengan suntikan antibiotik, yang berbeda dengan suntikan pertamanya.

Suntikan ini membuatnya membaik – hingga akhirnya dia terkena sepsis lagi, yang disebabkan bakteri bernama Serratia marcesens, sumber umum infeksi neonatal.

Kali ini, tidak ada harapan.

Bakteri itu kebal terhadap semua antibiotik yang mereka coba.

Sebelum sebulan berlalu, Mukta kehilangan bayi kesayangannya yang telah lama dia nantikan.

Baca juga: India Hadapi Pandemi Kuman Super yang Kebal Antibiotik

Menginfeksi tiga juta bayi

Acineobacter baumanii adalah bakteri patogen yang kebal terhadap berbagai obat.GETTY IMAGES via BBC INDONESIA Acineobacter baumanii adalah bakteri patogen yang kebal terhadap berbagai obat.

Di seluruh dunia, diperkirakan 15 persen hingga 24 persen kematian bayi baru lahir disebabkan oleh sepsis.

Penyakit yang mematikan ini – yang awalnya terlihat tak berbahaya namun kemudian memburuk dengan cepat dan lebih umum terjadi pada bayi yang baru lahir dibanding kelompok usia lainnya – menginfeksi sekitar tiga juta bayi di seluruh dunia.

Mereka dapat terinfeksi bakteri berbahaya sebelum, selama atau setelah kelahiran, misalnya jika ibu memiliki infeksi yang menular ke anaknya, atau ketika lingkungannya tidak steril.

Karena sistem kekebalan mereka belum sepenuhnya berkembang, bayi harus berjuang untuk melawannya.

Bayi baru lahir di negara-negara miskin – yang memiliki akses terbatas pada perawatan, peralatan dan fasilitas kesehatan – sangat berisiko menderita sepsis.

Kasus sepsis neonatorum diperkirakan 1,8 kali lebih tinggi di negara-negara berpenghasilan menengah dan 3,5 kali lipat lebih tinggi di negara-negara berpenghasilan rendah, dibandingkan dengan negara-negara kaya.

Asia Selatan adalah kawasan yang paling terdampak penyakit mematikan ini: 39 persen dari seluruh kematian akibat sepsis neonatorum global terjadi di sini.

Kini, muncul musuh baru yang membuat sepsis pada bayi baru lahir menjadi lebih berbahaya, yakni yang disebut sebagai kuman super (superbug) – bakteri yang kebal terhadap antibiotik.

Resistensi antimikroba semacam itu, yang dikenal sebagai AMR, dapat membuat dokter tidak berdaya menghadapi infeksi hebat.

Obat-obatan yang sebelumnya efektif tidak lagi bekerja, dan nyawa pasien kecil itu hilang kendati berabagai upaya dilakukan untuk mempertahankannya.

Baca juga: Jadi Silent Pandemic, Kenali Apa itu Resistensi Antibiotik

Bagaimana mencegah sepsis pada anak?

Bayi dirawat di rumah sakit.MONEY SHARMA/AFP/GETTY IMAGES via BBC INDONESIA Bayi dirawat di rumah sakit.

Sepsis didefinisikan sebagai disfungsi organ yang mengancam jiwa, yang disebabkan oleh respons tubuh yang berlebihan terhadap infeksi.

Ketika bayi dicurigai menderita sepsis, umumnya, respons dokter adalah memberikan antibiotik kepada pasien untuk mengobati infeksi yang terjadi.

Namun, beberapa bakteri, yang disebut kuman super, menjadi kebal terhadap antibiotik, yang dapat membuat pengobatan menjadi tidak efektif.

Cara utama untuk mencegah sepsis pada anak adalah dengan menghindari infeksi yang dapat memicunya sejak awal.

Layanan Kesehatan Nasional Inggris (NHS) merekomendasikan untuk tetap mengikuti perkembangan vaksin, menjaga luka tetap bersih, minum antibiotik sesuai resep (menghabiskan obatnya meskipun pasien merasa sudah lebih baik) dan menjaga kebersihan, seperti mencuci tangan dan mengajar anak-anak untuk mencuci tangan mereka.

Baca juga: G20 Serukan Perangi Resistensi Antibiotik yang Jadi Silent Pandemic

NHS juga menyoroti pentingnya mengetahui gejala sepsis pada bayi dan anak-anak dan meminta bantuan dengan cepat.

“Kami melihat resistensi antimikroba yang berkembang di negara berkembang membuat masalah sepsis neonatorum menjadi jauh lebih buruk,” kata Mohammed Shahidullah, profesor neonatologi di Bangabandhu Sheikh Mujib Medical University di Bangladesh.

Dia juga merupakan ketua Komite Kerja Teknis Nasional (NTWC) untuk Kesehatan Bayi Baru Lahir di Bangladesh dan merupakan salah satu dokter yang mencoba menyelamatkan bayi Mukta.

"Sepsis neonatorum sekarang menjadi salah satu penyebab utama bayi masuk rumah sakit dan kematian di Bangladesh. Ini adalah kematian yang menyedihkan.”

Tetapi, bagaimana penggunaan antibiotik yang berlebihan – yang telah menyelamatkan begitu banyak nyawa manusia sejak diperkenalkan pada tahun 1940-an – akhirnya secara tidak sengaja berkembang biak menjadi ancaman super bagi bayi paling rentan di dunia?

Baca juga: Mikroorganisme Penghasil Antibiotik

Masalah superbug

Sejumlah infeksi bakteri tidak mempan dilawan dengan antibiotik akibat telah kebal.GETTY IMAGES via BBC INDONESIA Sejumlah infeksi bakteri tidak mempan dilawan dengan antibiotik akibat telah kebal.

Pada 2021, Perdana Menteri Bangladesh, Sheikh Hasina, memperingatkan para pemimpin dunia bahwa kekebalan antimikroba dapat berkembang menjadi darurat kesehatan masyarakat yang lebih besar daripada Covid-19 jika tidak ditangani.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengenal Kelompok-Kelompok Pro-Palestina di AS

Mengenal Kelompok-Kelompok Pro-Palestina di AS

Internasional
Zelensky Berterima Kasih ke Senat AS Usai Setujui Bantuan Rp 985 Triliun untuk Ukraina

Zelensky Berterima Kasih ke Senat AS Usai Setujui Bantuan Rp 985 Triliun untuk Ukraina

Global
Senat AS Setujui Bantuan Militer Rp 209,9 Triliun ke Israel

Senat AS Setujui Bantuan Militer Rp 209,9 Triliun ke Israel

Global
Argentina Surplus APBN untuk Kali Pertama dalam 16 Tahun

Argentina Surplus APBN untuk Kali Pertama dalam 16 Tahun

Global
Senat AS Setujui Paket Bantuan untuk Ukraina, Israel, dan Taiwan

Senat AS Setujui Paket Bantuan untuk Ukraina, Israel, dan Taiwan

Global
Rangkuman Hari Ke-790 Serangan Rusia ke Ukraina: China Bantah Dukung Perang | Ukraina Panggil Warganya di Luar Negeri 

Rangkuman Hari Ke-790 Serangan Rusia ke Ukraina: China Bantah Dukung Perang | Ukraina Panggil Warganya di Luar Negeri 

Global
Israel Dituding Bertanggung Jawab atas Kuburan Massal 340 Jenazah di RS Gaza

Israel Dituding Bertanggung Jawab atas Kuburan Massal 340 Jenazah di RS Gaza

Global
Begini Cara Perang Rugikan Perkembangan Anak-anak

Begini Cara Perang Rugikan Perkembangan Anak-anak

Global
Israel Tingkatkan Serangan di Gaza dan Perintahkan Evakuasi Baru di Wilayah Utara

Israel Tingkatkan Serangan di Gaza dan Perintahkan Evakuasi Baru di Wilayah Utara

Global
Saat Protes Menentang Perang di Gaza Meluas di Kampus-kampus Elite AS...

Saat Protes Menentang Perang di Gaza Meluas di Kampus-kampus Elite AS...

Global
[POPULER GLOBAL] Tabrakan Helikopter AL Malaysia | Ketegangan Iran Vs Israel Memuncak

[POPULER GLOBAL] Tabrakan Helikopter AL Malaysia | Ketegangan Iran Vs Israel Memuncak

Global
Ulang Tahun, Foto Pangeran Louis Diunggah ke Medsos Usai Heboh Editan Kate

Ulang Tahun, Foto Pangeran Louis Diunggah ke Medsos Usai Heboh Editan Kate

Global
Saat 313 Mayat Ditemukan di Kuburan Massal 2 RS Gaza...

Saat 313 Mayat Ditemukan di Kuburan Massal 2 RS Gaza...

Global
Rusia Batalkan Pawai Perang Dunia II untuk Tahun Kedua Beruntun

Rusia Batalkan Pawai Perang Dunia II untuk Tahun Kedua Beruntun

Global
Hampir Separuh Kota Besar di China Tenggelam karena Penurunan Tanah

Hampir Separuh Kota Besar di China Tenggelam karena Penurunan Tanah

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com