Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Taiwan Akan Latihan Anti-Invasi di Tengah Latihan Militer China

Kompas.com - 08/08/2022, 18:01 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

TAIPEI, KOMPAS.com - Taiwan pekan ini akan mengadakan latihan anti-invasi di tengah latihan militer besar-besaran China, untuk mensimulasikan pertahanan pulau itu dari invasi Beijing.

Taiwan, pulau demokratis dengan pemerintahan sendiri, terus-menerus berada dalam ancaman invasi oleh China yang memandangnya sebagai bagian dari wilayahnya dan suatu hari nanti akan merebutnya, dengan paksa jika perlu.

Militer Taiwan mengatakan, tentara pulau itu akan mengadakan latihan anti-pendaratan di Pingtung wilayah paling selatan pada Selasa (9/8/2022) dan Kamis (11/8/2022).

Baca juga: Kapal Perang China dan Taiwan Berhadapan di Selat Taiwan, Bermanuver Bagai Kucing dan Tikus

"Kami akan berlatih gerakan balasan terhadap simulasi serangan musuh di Taiwan," kata Lou Woei-jye, juru bicara Korps Angkatan Darat Kedelapan, kepada AFP.

Latihan ini akan mencakup pengerahan ratusan tentara dan sekitar 40 senjata howitzer, menurut keterangan militer Taiwan.

China pada Senin (8/8/2022) mengabaikan seruan untuk mengakhiri latihan militer berhari-hari yang mengelilingi Taiwan.

Latihan militer China di udara dan laut dilakukan setelah kunjungan Ketua DPR AS Nancy Pelosi ke Taiwan pekan lalu.

Latihan-latihan itu diperkirakan akan berakhir pada Minggu (7/8/2022), tetapi China pada Senin (8/8/2022) mengatakan bahwa itu masih berlangsung.

Baca juga:

Lou mengeklaim, latihan anti-invasi Taiwan sudah dijadwalkan dan tidak diadakan sebagai tanggapan atas latihan militer China.

Taiwan diketahui rutin menggelar latihan militer yang mensimulasikan invasi China.

Bulan lalu, Taiwan mempraktekkan upaya memukul mundur serangan dari laut dalam operasi intersepsi bersama, sebagai bagian dari latihan tahunan terbesarnya.

Baca juga: Kenapa China dan Taiwan Bermusuhan?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com