Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

UNIK GLOBAL: Pria Tua Selalu Pesan 8 Porsi Makanan padahal Datang Sendiri | Warga Non-muslim di Arab Ikut Puasa

Kompas.com - 01/05/2022, 05:45 WIB
Irawan Sapto Adhi

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Selama sepekan terakhir, kabar dari dunia internasional juga diwarnai dengan berita-berita unik dan terkadang membuat geleng-geleng kepala.

Sebagai contoh, baru-baru ini viral di media sosial di Malaysia cerita tentang seorang pria tua yang selalu memesan 8 porsi makanan, tapi nyatanya dia hanya datang sendiri.

Uniknya, bapak ini mengaku selalu makan dengan keluarganya.

Baca juga: UNIK GLOBAL: Misteri Ningen, Makhluk Antartika Mirip Manusia | Harga Mi Instan Nyaris Rp 1 Juta Per Kardus

Ada juga cerita soal warga non-muslim di Saudi yang memilih ikut berpuasa pada bulan Ramadhan.

Untuk lebih lengkapnya, berikut adalah rangkuman artikel Unik Global sepanjang Senin (24/4/2022) hingga Minggu (1/5/2022) pagi yang dapat disimak:

1. Bapak Ini Selalu Sendirian di Restoran, Pesan 8 Porsi, tapi Mengaku Makan dengan Keluarga

Akun bernama Zayan di Facebook pada Senin (25/4/2022) menceritakan seorang pria tua yang selalu memesan delapan porsi makanan tetapi hanya menyantapnya sendirian.

Pria tua itu mengaku makan bersama keluarganya, tetapi dari waktu ke waktu dia selalu datang sendirian.

Di akun Zayan, penulis yang bernama Zupi Bakhtiar bercerita bahwa dia dan keluarganya sedang berada di sebuah restoran. Mereka melihat seorang pria tua dengan hati-hati dan teliti mengatur posisi piring makanan dan gelas minuman.

Baca kisah selengkapnya di sini

Baca juga: UNIK GLOBAL: Putin Punya Penggemar Super | Wanita Pertama Pimpin Shalat Jumat

2. Mengapa Banyak Non-muslim di Saudi Memilih Ikut Berpuasa pada Ramadhan Ini?

Banyak non-muslim yang tinggal di Arab Saudi dan memutuskan untuk berpuasa selama Ramadhan.

Mereka melakukannya untuk merasakan kedekatan dan persaudaraan dengan teman dan kolega muslim mereka.

“Anda tidak melakukan Ramadhan hanya sendiri, Anda membagikannya. Ini adalah momen persahabatan yang nyata dan berbagi kemurahan hati,” kata Raphael Jaeger, seorang non-muslim dan kepala Alliance Francaise cabang Riyadh, dilansir dari Arab News.

Baca kisah selengkapnya di sini

Baca juga: UNIK GLOBAL: Mengira Restoran, Turis Makan di Hajatan | Pria Nikahi 3 Pacarnya Sekaligus

3. Bawa Granat yang Belum Meledak sebagai Oleh-oleh, Keluarga AS Picu Kepanikan di Bandara Israel

Sebuah keluarga asal Amerika Serikat (AS) memicu kepanikan di bandara Israel ketika mereka menunjukkan sebuah granat yang belum meledak kepada aparat keamanan.

Mereka mengaku menemukan peledak itu saat mengunjungi Dataran Tinggi Golan dan telah mengemasnya sebagai kenang-kenangan untuk perjalanan pulang mereka, kata pihak berwenang sebagaimana dilansir Guardian pada Jumat (29/4/2022).

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Mengapa Persia Berubah Nama Menjadi Iran

Mengapa Persia Berubah Nama Menjadi Iran

Internasional
Israel Siap Evakuasi Warga Sipil Palestina dari Rafah, Apa Tujuannya?

Israel Siap Evakuasi Warga Sipil Palestina dari Rafah, Apa Tujuannya?

Global
Hamas Rilis Video Perlihatkan Sandera Israel di Gaza, Ini Pesannya

Hamas Rilis Video Perlihatkan Sandera Israel di Gaza, Ini Pesannya

Global
Demo Protes Perang Gaza Terus Meningkat di Sejumlah Kampus AS

Demo Protes Perang Gaza Terus Meningkat di Sejumlah Kampus AS

Global
Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Sejarah Panjang Hubungan Korea Utara dan Iran

Internasional
Koalisi AS Masih Bertarung Lawan Houthi, Jatuhkan 4 Drone dan 1 Rudal Anti-Kapal

Koalisi AS Masih Bertarung Lawan Houthi, Jatuhkan 4 Drone dan 1 Rudal Anti-Kapal

Global
Rangkuman Hari Ke-791 Serangan Rusia ke Ukraina: Bantuan Baru AS | Kiriman Rudal ATACMS

Rangkuman Hari Ke-791 Serangan Rusia ke Ukraina: Bantuan Baru AS | Kiriman Rudal ATACMS

Global
AS Diam-diam Kirim Rudal Jarak Jauh ATACMS ke Ukraina, Bisa Tempuh 300 Km

AS Diam-diam Kirim Rudal Jarak Jauh ATACMS ke Ukraina, Bisa Tempuh 300 Km

Global
[POPULER GLOBAL] Demo Perang Gaza di Kampus Elite AS | Israel Tingkatkan Serangan

[POPULER GLOBAL] Demo Perang Gaza di Kampus Elite AS | Israel Tingkatkan Serangan

Global
Biden Teken Bantuan Baru untuk Ukraina, Dikirim dalam Hitungan Jam

Biden Teken Bantuan Baru untuk Ukraina, Dikirim dalam Hitungan Jam

Global
Israel Serang Lebanon Selatan, Sasar 40 Target Hezbollah

Israel Serang Lebanon Selatan, Sasar 40 Target Hezbollah

Global
Situs Web Ini Tawarkan Kerja Sampingan Nonton Semua Film Star Wars, Gaji Rp 16 Juta

Situs Web Ini Tawarkan Kerja Sampingan Nonton Semua Film Star Wars, Gaji Rp 16 Juta

Global
Wanita Ini Didiagnosis Mengidap 'Otak Cinta' Setelah Menelepon Pacarnya 100 Kali Sehari

Wanita Ini Didiagnosis Mengidap "Otak Cinta" Setelah Menelepon Pacarnya 100 Kali Sehari

Global
Kakarratul, Tikus Tanah Buta yang Langka, Ditemukan di Pedalaman Australia

Kakarratul, Tikus Tanah Buta yang Langka, Ditemukan di Pedalaman Australia

Global
Kisah Truong My Lan, Miliarder Vietnam yang Divonis Hukuman Mati atas Kasus Penipuan Bank Terbesar

Kisah Truong My Lan, Miliarder Vietnam yang Divonis Hukuman Mati atas Kasus Penipuan Bank Terbesar

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com