Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Menhan dan Menlu AS Temui Zelensky, Ukraina Minta Senjata Lagi

Kompas.com - 25/04/2022, 12:01 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

KYIV, KOMPAS.com - Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky bertemu dengan Menteri Luar Negeri Amerika Serikat Antony Blinken dan Menteri Pertahanan AS Lloyd Austin di Kyiv, kata kantornya pada Minggu (24/4/2022).

Itu adalah pertemuan pertama antara Zelensky dan pejabat AS sejak invasi Rusia ke Ukraina dimulai pada 24 Februari.

"Hari ini rakyat Ukraina bersatu dan kuat, dan persahabatan serta kemitraan Ukraina-AS lebih kuat dari sebelumnya!" tulis Zelensky di Twitter.

Baca juga: Rusia Hancurkan Gudang Senjata Asing Ukraina di Odessa

Ajudan presiden Oleksiy Arestovych dalam wawancara di YouTube membenarkan bahwa pertemuan itu sedang berlangsung.

"Sedang berbicara dengan presiden. Mungkin mereka bisa membantu," tambahnya.

Arestovych juga mengulangi permintaan Ukraina tentang senjata ofensif.

"Karena selama tidak ada 'serangan', akan ada Bucha baru setiap hari", ujarnya mengacu pada kota tempat pejabat PBB mendokumentasikan pembunuhan sekitar 50 warga sipil di luar hukum.

"Mereka tidak akan datang ke sini jika mereka tidak siap memberikan (senjata)," katanya tentang pejabat AS yang berkunjung dikutip dari AFP.

Baca juga:

Sebelumnya pada Sabtu (23/4/2022) Zelensky mengatakan, dia berterima kasih atas bantuan yang telah diberikan AS ke Ukraina sejauh ini, bahkan jika dia menginginkan senjata yang lebih berat dan lebih kuat untuk melawan pasukan Rusia.

Selama wawancaranya di YouTube, Arestovych di pelabuhan Laut Hitam Mariupol lokasi pasukan Ukraina yang tersisa dikepung mengatakan, pertahanan mereka berada di ambang kehancuran.

"Kami terinspirasi oleh ketahanan umat Kristen Ortodoks di Ukraina dalam menghadapi perang agresi brutal Presiden Putin," kata Blinken sebelumnya di Twitter.

Zelensky di Twitter juga berterima kasih kepada Presiden AS Joe Biden dan Amerika Serikat atas kepemimpinannya dalam mendukung Ukraina.

Baca juga: Zelensky: Orang-orang di Bucha Diperlakukan Lebih Buruk daripada Hewan


Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com