Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Putin: Konflik Ukraina dengan Separatis Pro-Rusia seperti Genosida

Kompas.com - 23/12/2021, 12:32 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber AFP

MOSKWA, KOMPAS.com - Presiden Rusia Vladimir Putin pada Kamis (9/12/2021) mengatakan, konflik di Ukraina timur antara tentara Kiev dan separatis pro-Rusia tampak seperti genosida.

Komentar Putin muncul saat Presiden AS Joe Biden dijadwalkan berbicara dengan Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky, dan kepala negara lain di perbatasan Rusia yang prihatin atas agresi militer Kremlin.

Mereka datang sebagai tanggapan atas pertanyaan selama pertemuan dewan hak kepresidenan, saat Putin mengajukan pertanyaan tentang diskriminasi terhadap penutur bahasa Rusia di luar perbatasan Rusia.

Baca juga: Tentara Ukraina Tewas Saat Bertempur Lawan Separatis Pro-Rusia, Ketegangan dengan Moskwa Meningkat

"Saya harus mengatakan bahwa Russophobia adalah langkah pertama menuju genosida," kata Putin dikutip dari AFP.

"Anda dan saya tahu apa yang terjadi di Donbass," mengacu pada zona konflik di timur negara itu, menambahkan bahwa "Ini jelas terlihat seperti genosida."

Putin sebelumnya pernah membuat perbandingan serupa tentang perang di Ukraina timur termasuk pada 2015 dan 2019.

Kebanyakan orang di Ukraina berbicara bahasa Ukraina dan Rusia, meskipun wilayah di selatan dan timur - dan beberapa di tengah - mayoritas berbahasa Rusia dan secara tradisional lebih dekat dengan Rusia.

Pemberontakan populer di Ukraina memaksa rezim yang didukung Moskwa keluar pada 2014.

Sejak itu Moskwa mencaplok Crimea dan pasukan Kiev terlibat konflik dengan separatis yang didukung oleh Rusia di timur Ukraina. Pertempuran di sana menelan sekitar 13.000 korban jiwa sejauh ini.

Amerika Serikat dan para sekutunya selama berminggu-minggu menuduh Rusia merencanakan invasi ke Ukraina dan mengerahkan pasukan di sepanjang perbatasan Kiev.

Biden awal pekan ini berbicara dengan Putin melalui video call dan memperingatkan Rusia tentang sanksi yang melumpuhkan jika mengambil tindakan militer terhadap Ukraina.

Baca juga: Kenapa Rusia dan Ukraina Perang, Termasuk Berebut Crimea?

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber AFP
Video rekomendasi
Video lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com