Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

"Bos Segala Bos" Mafia Italia Terkenal Ditangkap di Jalanan Spanyol

Kompas.com - 06/08/2021, 06:40 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

Sumber BBC

MADRID, KOMPAS.com - Seorang bos mafia Italia yang terkenal, mengontrol mayoritas perdagangan kokain di Eropa, dilaporkan ditangkap di Spanyol.

Domenico Paviglianiti, pemimpin klan 'Ndrangheta, dibekuk di jalanan Madrid, demikian keterangan penegak hukum setempat.

Baca juga: Bos Mafia Italia yang Dikenal Kejam Bebas, Picu Kekhawatiran

Mendapat julukan "Bos Segala Bos", Paviglianiti menjadi buronan selama dua tahun, seperti diberitakan BBC Kamis (5/8/2021).

Klan 'Ndrangheta merupakan salah satu mafia paling terkenal di dunia, beroperasi di Calabria, selatan Italia.

Paviglianiti ditangkap setelah penegak hukum "Negeri Pizza" dan Spanyol melakukan operasi gabungan mencarinya.

Saat ditahan, Paviglianiti membawa enam ponsel, uang tunai sekitar 6.000 euro dan dokumen Portugal palsu ketika meninggalkan rumahnya Selasa (3/8/2021).

Diburu atas kejahatan yang dilakukan pada periode 1980 sampai 1990-an, Paviglianiti pertama kali ditangkap pada 1996 di Spanyol.

Dia diekstradisi ke Italia, dan menjalani hukuman seumur hidup. Namun pada 2019, dia dibebaskan karena kesalahan sistem.

Dia kabur ke "Negeri Matador" dibantu anggota keluarganya yang tinggal di sana, sebelum kembali ditahan.

Pada Januari, pengadilan Italia menjatuhkan hukuman in absentia 11 tahun kepada bos mafia itu atas pembunuhan dan perdagangan narkoba.

Otoritas lokal percaya, Paviglianiti mengawasi pengiriman kokain dari Amerika Selatan dan ganja dari Afrika Utara ke Eropa.

Baca juga: Bos Mafia Sedat Peker Beberkan Kasus Narkoba hingga Pembunuhan oleh Elit Politik Turki

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com