Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kim Jong Un Diklaim Mengedip ke Mantan Jubir Gedung Putih, Begini Candaan Trump

Kompas.com - 03/09/2020, 22:18 WIB
Ardi Priyatno Utomo

Penulis

WASHINGTON DC, KOMPAS.com - Presiden AS Donald Trump melontarkan candaan kepada mantan juru bicara Gedung Putih Sarah Sanders, setelah Pemimpin Korea Utara Kim Jong Un diklaim mengedip kepadanya.

Sanders mengungkapkan klaim itu kepadanya dalam bukunya Speaking for Myself, di mana dia mengisahkan momen saat dia jadi sekretaris pers.

Dalam bukunya, Sarah Sanders mengungkapkan momen ketika Kim Jong Un dan Trump bertemu untuk pertama kalinya di Singapura, pada 2018.

Baca juga: Kim Jong Un Diklaim Mengedip kepada Mantan Sekretaris Pers Gedung Putih

Pada sebuah momen, sang mantan jubir Gedung Putih mengaku bahwa "Kim memandang lurus ke arahnya, sebelum dia mengangguk dan mengedip".

"Saya segera menunduk dan terus menulis catatan selama sisa pertemuan, hanya sesekali menanggapi delegasi AS yang lain," paparnya.

Ketika kembali ke Air Force One, Sanders kemudian menceritakan apa yang dialaminya kepada Trump dan Kepala Staf Gedung Putih saat itu, John Kelly.

Dilaporkan The New York Times Rabu (2/9/2020), keduanya kemudian tertawa dengan presiden 74 tahun itu melontarkan candaan.

"Kim mengedip kepadamu? Apakah engkau mengatakan kepadaku bahwa Kim Jong Un mempunyai ketertarikan terhadapmu?" tanya sang presiden.

Presiden dari Partai Republik tersebut bercanda, bahwa perempuan 38 tahun itu seharusnya segera pergi menanggapinya ke Korea Utara.

Baca juga: Kim Jong Un Kirim Kode Rahasia untuk Mata-mata Lewat YouTube, Pakar Teknologi: Itu Hoaks

"Suami dan anak-anakmu mungkin akan merindukanmu. Tapi bagi negaramu, engkau merupakan pahlawan!" kelakarnya kepada Sanders.

Kemudian dalam kesempaatan lain, Sanders menuliskan bagaimana sang diktator sempat ditawari permen Tic Tac oleh presiden ke-45 AS tersebut.

Perempuan yang disebut hendak mencalonkan diri sebagai kandidat Gubernur Arkansas itu menuturkan Kim awalnya sempat kebingungan.

Sebab, dia menduga bahwa Trump hendak meracuninya, sehingga dia tidak tahu bagaimana harus bersikap. Sang presiden kemudian menangkap gestur itu.

Baca juga: Kim Yo Jong Menghilang, Diduga Dia Dianggap Ancaman oleh Kim Jong Un

Sanders menyebut bagaimana eks bosnya itu meniup udara serta mengambil sejumput permen untuk memastikan makanan itu tak beracun.

"Presiden berusaha memastikan bahwa itu adalah permen mint. Setelah ragu-ragu, Kim kemudian mengambil dan memakannya," ulas Sanders.

Total sejak pertemuan perdana di Singapura, keduanya sudah bertemu sebanyak tiga kali dalam upaya melakukan denuklirisasi di Semenanjung Korea.

Tetapi pada tahun ini, Pyongyang disebut bakal menarik diri dari negosiasi dengan AS, seraya menyatakan bahwa janji mereka kosong belaka.

Baca juga: Cegah Covid-19, Kim Jong Un Perintahkan Tembak Mati Orang yang Berada di Perbatasan China

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com