Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Wilayah Spanyol Berlaku Larangan Merokok untuk Mengendalikan Penyebaran Covid-19

Kompas.com - 14/08/2020, 12:09 WIB
Shintaloka Pradita Sicca

Penulis

Sumber Daily Mail

MADRID, KOMPAS.com - Sebuah wilayah di Spanyol telah memberlakukan larangan merokok di tempat umum terbuka ketika social distancing dinilai tidak cukup dapat menjamin pengendalian penyebaran virus corona.

Melansir Daily Mail pada Kamis (13/8/2020), larangan merokok di tempat umum terbuka itu mulai di berlakukan pada Kamis kemarin di wilayah barat laut Spanyol di Galicia, dengan daerah lain mempertimbangkan aturan serupa untuk mengendalikan penyebaran virus corona.

Berdasarkan UU yang disetujui oleh pemerintah daerah Galicia pada Rabu malam dan mulai berlaku tengah malam, menyebutkan bahwa melepas masker untuk merokok di depan umum tidak diperbolehkan, jika tidak memungkinkan untuk menjaga jarak 2 meter antara orang-orang.

Baca juga: Dalam Sehari, Selandia Baru Laporkan 14 Kasus Virus Corona

Langkah tersebut didukung oleh penelitian dari kementerian kesehatan Spanyol, yang bulan lalu menemukan fakta bahwa merokok dapat menyebarkan virus corona, karena orang mengeluarkan droplet ketika mereka menghembuskan asap.

Selain itu, virus dapat menyebar ketika seseorang membuka masker untuk menghisap rokok, dan dengan menyentuh rokok sebelum membawanya ke mulut.

Di seluruh Spanyol, kecuali di Kepulauan Canary, diwajibkan menggunakan masker di semua ruang publik di luar dan dalam ruangan.

Baca juga: Keterujian Rendah, Vaksin Virus Corona Asal Rusia Miliki Beragam Efek Samping

Perkumpulan Epidemiologi Spanyol pada Juli menyerukan larangan merokok di luar ruangan, dengan alasan ada risiko bahwa perokok terinfeksi Covid-19, tetapi tanpa gejala "dapat mengeluarkan droplet" yang mengandung virus "yang membahayakan populasi tidak perokok".

Larangan merokok adalah yang pertama dari jenisnya di Spanyol dan merupakan bagian dari serangkaian tindakan baru yang diberlakukan oleh otoritas Galicia, yang terkenal sebagai tujuan peziarah yang mendaki di sepanjang Camino de Santiago, untuk mengendalikan penyebaran virus corona.

Selain itu, otoritas Galicia juga telah memerintahkan penutupan bar dan klub malam dan membatasi jumlah orang yang dapat mengunjungi toko pada saat bersamaan.

Baca juga: [POPULER GLOBAL] 5,7 Miliar Calon Vaksin Corona Sudah Dipesan di Seluruh Dunia | Joe Biden Pilih Senator Kamala Harris sebagai Cawapres Melawan Trump

Pejabat di wilayah lain, seperti Madrid, wilayah selatan Andalusia, serta di wilayah tengah Castilla y Leon, dan Castilla La Mancha, mengatakan mereka sedang mempertimbangkan larangan merokok serupa.

Sistem pemerintahan Spanyol yang sangat terdesentralisasi membuat daerah bertanggung jawab atas perawatan kesehatan, yang mengarah ke berbagai tindakan untuk mengendalikan virus corona di seluruh negeri berpenduduk 47 juta orang itu.

Badan Kesehatan Dunia (WHO) mengatakan pengguna tembakau cenderung lebih rentan terhadap infeksi virus corona dan dapat meningkatkan kemungkinan penularan penyakit karena melibatkan kontak jari dengan bibir.

Baca juga: Ayah dan Anak Dokter Ini Meninggal karena Terkena Virus Corona

Sementara, larangan merokok dipuji oleh banyak ahli medis, dan beberapa mempertanyakan keefektifannya.

"Belum ada cukup informasi ilmiah yang kuat untuk menunjukkan bahwa di ruang terbuka, asap tembakau dapat menularkan penyakit," kata Fernando Garcia, seorang ahli epidemiologi di Institut Kesehatan Carlos III, kepada AFP.

Garcia melanjutkan, "Untuk mengambil tindakan ekstrem ketika tidak ada cukup bukti, saya pikir itu agak tidak proporsional."

Baca juga: Liburan Musim Panas Presiden Perancis di Tengah Lonjakan Kasus Covid-19

Halaman Berikutnya
Halaman:
Baca tentang
Sumber Daily Mail
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Interpol Ungkap Fakta Jaringan Global Perdagangan Manusia di Asia Tenggara

Interpol Ungkap Fakta Jaringan Global Perdagangan Manusia di Asia Tenggara

Global
Ukraina Jatuhkan 26 Drone Rusia dalam Semalam

Ukraina Jatuhkan 26 Drone Rusia dalam Semalam

Global
Jembatan Baltimore Runtuh, Apa Penyebab Pastinya dan Siapa Bertanggung Jawab?

Jembatan Baltimore Runtuh, Apa Penyebab Pastinya dan Siapa Bertanggung Jawab?

Global
Kisah Padmarajan, Orang India yang Kalah 238 Kali di Pemilu, Pantang Menyerah dan Akan Maju Lagi

Kisah Padmarajan, Orang India yang Kalah 238 Kali di Pemilu, Pantang Menyerah dan Akan Maju Lagi

Global
Apakah Resolusi PBB tentang Gencatan Senjata di Gaza Mengikat Israel?

Apakah Resolusi PBB tentang Gencatan Senjata di Gaza Mengikat Israel?

Internasional
Indonesia-Singapore Business Forum 2024 Bahas Arah Kebijakan Ekonomi RI Usai Pemilu

Indonesia-Singapore Business Forum 2024 Bahas Arah Kebijakan Ekonomi RI Usai Pemilu

Global
Tambah 2 Korban, Total Kematian akibat Suplemen Jepang Jadi 4 Orang

Tambah 2 Korban, Total Kematian akibat Suplemen Jepang Jadi 4 Orang

Global
Sapi Perah di AS Terdeteksi Idap Flu Burung

Sapi Perah di AS Terdeteksi Idap Flu Burung

Global
2 Jasad Korban Runtuhnya Jembatan Francis Scott Ditemukan

2 Jasad Korban Runtuhnya Jembatan Francis Scott Ditemukan

Global
Thailand Menuju Pelegalan Pernikahan Sesama Jenis

Thailand Menuju Pelegalan Pernikahan Sesama Jenis

Internasional
Anak Kecil Tewas Tersedot Pipa Selebar 30-40 Cm Tanpa Pengaman di Kolam Hotel

Anak Kecil Tewas Tersedot Pipa Selebar 30-40 Cm Tanpa Pengaman di Kolam Hotel

Global
Kebijakan Kontroversial Nayib Bukele Atasi Kejahatan di El Salvador

Kebijakan Kontroversial Nayib Bukele Atasi Kejahatan di El Salvador

Internasional
Rangkuman Hari Ke-763 Serangan Rusia ke Ukraina: 2 Agen Rusia Ditangkap | Ukraina-Rusia Saling Serang

Rangkuman Hari Ke-763 Serangan Rusia ke Ukraina: 2 Agen Rusia Ditangkap | Ukraina-Rusia Saling Serang

Global
Kepala Intelijen Rusia ke Korea Utara, Bahas Kerja Sama Keamanan

Kepala Intelijen Rusia ke Korea Utara, Bahas Kerja Sama Keamanan

Global
Pemimpin Hamas: Israel Keras Kepala dan Ingin Perang Terus Berlanjut

Pemimpin Hamas: Israel Keras Kepala dan Ingin Perang Terus Berlanjut

Global
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com