Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Heboh Alat Fitness Gerak Sendiri di India, Diduga Hantu Sedang Latihan

Kompas.com - Diperbarui 24/08/2021, 21:16 WIB
Aditya Jaya Iswara

Penulis

Sumber Mirror

JHANSI, KOMPAS.com - Sebuah video yang beredar luas di media sosial memperlihatkan alat fitness bergerak sendiri dan diduga berhantu.

Polisi lalu dipanggil ke lokasi kejadian, dan mereka pun dilaporkan kebingungan. Beberapa polisi kemudian merekam kejadian aneh ini.

Dilansir dari Mirror Selasa (16/6/2020), video ini direkam di Taman Kanshiram di Kota Jhansi, Negara Bagian Uttar Pradesh, India, pada dini hari.

Baca juga: Muncul Penampakan di Video TikTok-nya, Pria Ini Langsung Mual

Juru bicara kepolisian Negara Bagian Uttar Pradesh, Rahul Srivastav, kemudian membagikan video seram itu di Twitter, dan telah dilihat hampir 200.000 kali hingga Minggu (21/6/2020).

Di unggahan yang meraup lebih dari 1.000 retweets dan 3.400 likes itu, Rahul Srivastav menulis caption "Hantu sedang fitness?"

Beberapa orang menanggapi video ini dengan guyonan, sedangkan orang-orang lainnya berpikir itu nyata dan mengira gym-nya dikendalikan oleh kekuatan supernatural.

"Aku biasanya tidak percaya hantu, tapi video di taman Delhi ini... membuatku takut," tulis seorang pengguna Twitter yang dikutip Mirror.

Warganet lainnya menulis, "Percaya atau tidak tetapi hantu sudah mulai latihan dan ini terjadi di taman Rohini Japani sektar jam 2 dini hari tadi!!"

Halaman:
Sumber Mirror
Video rekomendasi
Video lainnya

Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com