Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 27/03/2023, 13:33 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Bukan cuma digoreng, pindang ikan juga cocok dimasak bersama bumbu dapur sederhana seperti bawang dan cabai.

Kamu bisa memasak 500 gram pindang atau lebih untuk sekalian dijadikan stok lauk sahur. Kemudian, panaskan pindang saat sahur.

Simak cara membuat pindang sambal yang simpel ini dari Foodplace.

Baca juga:

Resep pindang sambal

Bahan pindang sambal

  • 6 siung bawang merah, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, iris tipis
  • 5 buah cabai keriting merah, iris serong
  • 5 buah cabai keriting hijau, iris serong
  • 1 ruas jari lengkuas, geprek
  • 2 buah daun salam
  • Secukupnya gula
  • Secukupnya garam
  • Secukupnya penyedap rasa
  • Secukupnya lada
  • Secukupnya air
  • 2 sdm minyak goreng
  • 500 gram pindang ikan, goreng garing

Baca juga:

Cara membuat pindang sambal

  1. Tumis bawang merah, bawang putih, semua cabai, lengkuas, dan daun salam sampai harum. Beri gula, garam, penyedap rasa, dan lada. Tuang air, masak sampai hampir mendidih.
  2. Masukkan pindang goreng. Masak sampai air menyusut dan bumbu meresap. Angkat. Sajikan.
@my.foodplace ??Oseng Tahu Tempe dan Pindang Sambal?? Masih bingung sahur mau masak apa? Bikin menu ini aja yukk.. Ini tuh bumbunya sama, tapi bisa jadi 2 masakan, lho! Supaya lebih cepat, kamu bisa goreng tahu, tempe dan pindangnya di malam hari, jadi menjelang subuh tinggal masak sama bumbu deh.. Screenshoot resepnya ya ???? Oseng Tahu Tempe 6 siung bawang merah 3 siung bawang putih 5 buah cabai keriting merah 5 buah cabai keriting hijau 1 ruas jari lengkuas 2 buah daun salam Secukupnya gula Secukupnya garam Secukupnya penyedap Secukupnya lada 1 papan tempe 200 gram tahu Kacang panjang 4 sdm kecap manis Secukupnya air 2 sdm minyak Pindang Sambal: 6 siung bawang merah 3 siung bawang putih 5 buah cabai keriting merah 5 buah cabai keriting hijau 1 ruas jari lengkuas 2 buah daun salam Secukupnya gula Secukupnya garam Secukupnya penyedap Secukupnya lada Secukupnya air 2 sdm minyak goreng 500 gram pindang #serunyakulinerbareng #menusahur #sahurpraktis #sahursimple #masaksahur #sahurmasakapa #reseptiktok #masakanrumahan #sahursehat ? Rindu Muhammadku - Haddad Alwi

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com