Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Roti Sisir Panggang Keju, Gurih dan Lembut untuk Bekal

Kompas.com - 21/10/2022, 12:11 WIB
Alma Erin Mentari

Penulis

KOMPAS.com - Bosan dengan hidangan roti sisir yang itu-itu saja? Coba kreasi roti sisir panggang keju yang satu ini. 

Ada cara membuat adonan roti sisir yang lembut dan mengembang. Selain itu, ada penggunaan susu evaporasi untuk olesan roti yang membuat cita rasanya semakin gurih. 

Simak resepnya dilansir dari Majalah Saji / ED 472 2020 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama, bikin untuk tiga loyang roti sisir. 

Baca juga:

Resep roti sisir panggang keju 

Bahan 

  • 350 gram tepung terigu protein tinggi 
  • 150 gram tepung terigu protein sedang 
  • 7 gram ragi instan 
  • 30 gram susu bubuk 
  • 75 gram gula pasir
  • 1 butir telur
  • 275 ml air es
  • 50 gram margarin
  • 1 sdt garam 
  • 1 sdm susu evaporasi, untuk olesan 
  • 50 gram margarin, untuk olesan 
  • 100 gram keju, parut

Cara membuat roti sisir panggang keju

  1. Roti sisir: Aduk rata bahan seperti tepung terigu, susu, gula, dan ragi instan. Masukkan telur dan air sedikit demi sedikit sambil diuleni sampai kalis elastis. Tambahkan margarin, uleni, dan diamkan selama 30 menit. 
  2. Kempiskan adonan, timbang masing-masing 30 gram. Bulatkan adonan dan pipihkan. Olesi permukaannya dengan margarin, diamkan selama 75 menit atau sampai mengembang. 
  3. Olesi susu cair, oven dengan api bawah pada suhu 180 derajat celsius, selama 20 menit atau sampai matang. 
  4. Sobek roti per lembar, panggang di atas pan dan bolak-balik sisinya. Ambil selembar roti dan taburi dengan keju. 

Majalah Saji / ED 472 2020 terbitan PT Gramedia Pustaka Utama bisa dibeli di Gramedia.com

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com