Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Masak Bebek Crispy Bali agar Tidak Alot, Tips dari Chef

Kompas.com - 17/05/2022, 17:07 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kamu pernah mencoba bebek crispy khas Bali? Hidangan ini biasanya disajikan bersama seporsi nasi kuning, tumis kacang panjang, dan cabai.

Seperti namanya, bebek dimasak hingga bertekstur garing di luar, tapi tetap lembut di bagian dalam.

Salah satu tempat makan yang menyediakan hidangan bebek crispy adalah Canabeans di Bintaro. 

Dedi, Chef di Canabean menjelaskan kepada Kompas.com cara membuat bebek crispy agar dagingnya tidak alot.

Baca juga:

Tips masak bebek agar tidak alot

Bebek memiliki tekstur daging yang lebih padat dibanding ayam, oleh karena itu cara memasaknya harus benar supaya daging yang dihasilkan tidak keras.

Dedi mengatakan satu-satunya cara yang bisa dilakukan supaya daging bebek bisa lembut yaitu dimasak menggunakan presto.

"Presto selama 45 menit dengan tambahan rempah," kata Dedi saat ditemui oleh Kompas.com di Canabeans pada Jumat (13/5/2022).

Rempah yang digunakan untuk proses marinasi daging bebek di dalam presto termasuk sederhana. Beberapa di antaranya ada bawang putih, bawang merah, kunyit, jahe, dan serai.

Baca juga:

Setelah daging dimarinasi, kamu dapat langsung menggorengnya di dalam minyak panas atau disimpan di dalam freezer untuk stok makanan.

"Simpan di dalam plastik kedap udara, lalu taruh di dalam freezer, ini bisa tahan hingga sebulan," katanya.

Apabila kamu ingin membuat bebek crispy, goreng bebek di dalam minyak panas menggunakan api sedang-besar selama lima hingga tujuh menit.

"Apinya lumayan besar supaya mendapat tekstur crispy di bagian luarnya," kata Dedi. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com