Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Bersihkan Ikan agar Empedunya Tidak Pecah dan Bikin Daging Pahit

Kompas.com - 15/04/2022, 19:03 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pernahkah kamu menemukan olahan daging ikan yang terasa pahit? Ini bukan karena kualitas ikan melainkan kesalahan saat membersihkan daging ikan.

Daging ikan terasa pahit biasanya disebabkan oleh empedu yang pecah saat membersihkan isi perut ikan.

Empedu ikan berukuran kecil dan berwarna hijau gelap. Letak empedu ikan di perut atas, tepatnya di dekat organ hati.

Cara memotong dan membersihkan ikan yang salah berpotensi membuat empedu ikut terpotong dan pecah, sehingga cairannya akan meresap ke daging ikan.

Baca juga:

Ilustrasi membersihkan insang ikan.SHUTTERSTOCK/BRAVISSIMOS Ilustrasi membersihkan insang ikan.

Cara membersihkan ikan

Executive Chef Hotel Santika Premier Hayam Wuruk Leonardus Benardo mengatakan bahwa kamu hanya perlu mengiris bagian kulit ikan saat membersihkannya agar empedu tidak pecah.

"Potong bagian perut ikan lurus dari bawah ke atas, cuma jangan sampai melebihi kulit ikan, cukup sampai kulit saja robeknya," katanya saat dihubungi oleh Kompas.com pada Jumat (8/4/2022).

Baca juga:

Setelah bagian kulit ikan robek, lanjutkan dengan mengambil isi perut ikan secara perlahan dan hati-hati.

"Ada beberapa cara yang bisa dilakukan untuk membersihkan perut ikan, seperti memotong ikan di depan anus, lalu ditusuk menggunakan sumpit hingga ke insang. Tapi cara ini terlalu rumit untuk pemula," ujar Leo.

Selain memastikan bagian empedu tidak pecah saat dikeluarkan, Leo menyarankan untuk menggunakan pisau yang tajam supaya mudah saat membersihkan ikan. 

Baca juga:

 
 
 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh Foodplace (@my.foodplace)

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com