Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

4 Ragam Menu Diet Sehat dan Lezat dari Buah Bit

Kompas.com - 04/01/2022, 20:56 WIB
Dwi NH,
Mikhael Gewati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Buah bit kini sudah umum digunakan sebagai salah satu dasar bahan makanan. Buah ini juga kaya akan protein.

Dilansir healthline.com, Jumat (5/11/2021), selain tinggi protein, kandungan serat dalam buah bit, diklaim bisa mengurangi nafsu makan dan membuat perut cepat kenyang.

Hal itu, menurut PubMed Central, sangat membantu seseorang yang ingin mengurangi asupan kalori harian untuk menurunkan berat badan.

Apabila tertarik mengonsumsi buah bit sebagai menu santapan harian, kamu bisa mengombinasikannya dengan berbagai bahan makanan lain sesuai selera.

Baca juga: 5 Manfaat Buah Bit bagi Kesehatan

Dilansir dari Food.ndtv.com, Jumat (22/10/2021), berikut empat resep lezat dari buah bit untuk menu diet sehat yang bisa kamu buat di rumah. 

1. Milkshake bit

Biasanya milkshake bit disajikan sebagai makanan pengganti untuk anak-anak yang tidak suka makan sayur.

Minuman segar dengan campuran susu ini juga cocok lho untuk kamu yang sedang ingin menurunkan berat badan.

Baca juga: Ini Cara Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet, Sudah Terbukti Secara Ilmiah

Bahan-bahan:

  • 2 buah bit (rebus dengan kulitnya, kupas dan potong-potong)
  • 2 sendok makan sirup gula
  • 125 mililiter (ml) susu cair
  • 1 sendok teh (sdt) kayu manis bubuk
  • 2 sdt es krim vanilla

Cara membuat milkshake bit

1. Blender dahulu buah bit yang sudah direbus dan dipotong-potong.

2. Tambahkan sirup gula, susu, es serut, dan bubuk kayu manis, lalu blender lagi.

3. Terakhir, cukup tambahkan satu sendok es krim vanila dan aduk milkshake.

4. Sajikan milkshake dan nikmati perpaduan segar serta manisnya buah bit.

2. Roti kembung goreng

Beetroot poori atau roti kembung goreng India dibuat menggunakan buah bit dan tepung gandum utuh. Poori memiliki warna merah cerah dan dapat disajikan dengan kari, raita, atau acar.

Bahan-bahan:

  • 1 buah bit (kupas dan haluskan), lalu direbus
  • 2 cangkir tepung gandum utuh
  • 1,5 sdm minyak
  • 2 sdt ajwain atau jintan ajowan
  • Sedikit garam
  • Minyak goreng secukupnya

Baca juga: Mendag: Kami Memastikan Stok Minyak Goreng Tersedia dengan Harga Terjangkau

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com