Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep Sup Ikan Harum Kemangi Mudah dan Enak, Pakai Bahan Sisa Barbeque

Kompas.com - 01/01/2022, 18:04 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Membuat olahan sup tidak harus menggunakan daging sapi ataupun ayam utuh. Kamu juga bisa membuat sup dari bahan sisa, seperti ikan sisa barbeque yang belum sempat dibakar.

Hangatnya kuah sup dan aroma kemangi yang harus harum cocok disantap sebagai menu sarapan pada pagi hari.

Tidak sulit membuat olahan sup ikan, berikut resep sup ikan harum kemangi dari buku "Resep Sup Ikan" (2019) karya Sasongko Iswandaru yang dapat kamu coba di rumah:

Baca juga:

Resep sup ikan

Bahan sup ikan

  • 5 ekor ikan nila (bersihkan)
  • 1,5 liter air bersih
  • minyak goreng secukupnya
  • garam secukupnya
  • 6 siung bawang putih
  • 3 buah kemiri
  • 1 sendok teh merica
  • 5 batang daun bawang
  • tomat secukupnya
  • 3 batang daun seledri
  • 3 tangkai daun kemangi
  • cabai rawit secukupnya

Baca juga: Resep Sup Ikan Batam, Kuah Bening Pulihkan Kesehatan

Cara membuat sup ikan

1. Potong ikan yang sudah dibersihkan menjadi beberapa bagian, kemudian rebus ikan menggunakan 1,5 liter air hingga mendidih.

2. Haluskan bumbu seperti kemiri, merica, dan bawang putih, kemudian tumis bumbu hingga harum.

3. Setelah rebusan ikan mendidih, masukan bumbu yang sudah ditumis ke dalam rebusan ikan. Aduk hingga bumbu tercampur rata.

4. Tambahkan garam dan penyedap rasa secukupnya, kemudian masukkan seledri, kemangi, daun bawang, tomat, dan cabe rawit utuh ke dalam kuah yang sudah dibumbui. Aduk sambil terus dipanasi. 

5. Setelah rasa kuah sup ikan pas, matikan kompor, dan sup ikan siap disajikan. Supaya lebih nikmat, hidangkan dengan tambahan bawang goreng dan irisan daun seledri. 

Baca juga:

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com