Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Cara Membuat Isi Pie, Salah Satunya Gunakan Buah Segar

Kompas.com - 19/12/2021, 16:06 WIB
Suci Wulandari Putri Chaniago,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pie merupakan salah satu jenis makanan penutup yang terdiri dari kulit kue kering dengan isi yang beraneka ragam.

Hidangan ini kerap disajikan saat berbagai perayaan, salah satunya yaitu sebagai hidangan penutup saat malam perayaan Natal.

Pie dapat diisi dengan berbagai jenis bahan, mulai dari makanan bercita rasa manis seperti buah-buahan, hingga makanan bercita rasa pedas dan gurih seperti daging.

Sebelum membuat pie, kamu harus tau hal-hal yang perlu diperhatikan saat membuat isiannya.

Berikut 5 tips yang perlu kamu diketahui saat membuat isian pie dari laman Taste of Home:

Baca juga:

1. Gunakan buah yang segar

Meskipun pie dapat diisi dengan berbagai jenis buah, sebaiknya gunakan buah yang masih segar.

Jika ingin mendapatkan hasil pie yang lebih segar, jangan gunakan buah yang dibekukan. Menggunakan buah segar akan membuat cita rasa pie jauh lebih lezat. 

Baca juga: Resep Pie Nastar Mini Lembut dan Renyah buat Hamper Kue Kering Lebaran

2. Tambahkan tapioka

Isian pie kerap terlalu lembek atau bahkan encer karena menggunakan jenis buah yang mengandung banyak air. 

Pie yang encer akan sulit untuk dipotong, sehingga kamu perlu menambahkan sedikit tepung tapioka ke dalam isian pie. 

Caranya, haluskan satu atau dua sendok makan tapioka instan, dan tambahkan ke dalam isian pie.

Langkah ini akan membantu membuat isian pie sedikit lebih menyatu, sehingga kamu tidak kesulitan ketika memotongnya.

3. Tambahkan takaran buah

Meskipun dalam resep pie yang kamu lihat hanya menggunakan beberapa cangkir buah untuk isian, tidak ada salahnya menambahkan lebih banyak buah.

Semakin banyak isian pie maka akan semakin lezat dan terlihat lezat.

Baca juga: Resep Pie Susu Keju, Camilan Lembut untuk Ide Jualan

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com