Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jangan Asal Minum Teh, Kualitas Daun Teh Berpengaruh pada Kesehatan

Kompas.com - 10/08/2021, 19:32 WIB
Maria Bella Evangelica Kapojos,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tanah Indonesia menjadi tempat tanaman teh tumbuh subur. 

Dari daun teh pilihan bisa dibuat menjadi berbagai kreasi minuman teh.  Sebut saja tea blend, cold brew, teh susu, teh herbal, dan masih banyak lainnya.

Namun, terdapat faktor penting yang harus diperhatikan apabila kita ingin berkreasi menggunakan teh, yaitu kualitas daun teh

Baca juga: 5 Manfaat Teh Daun Kelor, Bisa Tingkatkan Imun Tubuh

Daun teh berkualitas membuat minuman teh memiliki rasa enak, aroma sedap, dan manfaat untuk kesehatan.

“Semakin tinggi kualitas teh, maka kandungan-kandungannya akan semakin tinggi jumlahnya,” kata Founder of Indonesian Tea Institute Ratna Somantri dalam Live Instagram “Ngoenyah (Ngobrol Renyah)” bersama Foodplace, Senin (9/8/2021).

Dalam daun teh terdapat beberapa kandungan penting yang berkhasiat bagi tubuh seperti  kafein, asam amino, polifenol, dan kandugan mineral lainnya. 

Baca juga: Resep Es Teh Serai, Minuman Segar Kaya Manfaat

Ratna menyebutkan dalam teh terdapat kandungan polifenol yang memiliki sifat sebagai antioksidan.

Ilustrasi teh daun jambuShutterstock/Dolly MJ Ilustrasi teh daun jambu

 

Kandungan ini merupakan kandungan yang paling banyak dalam teh dan baik untuk imunitas tubuh, khususnya pada masa pandemi seperti sekarang.

Baca juga: 5 Teh Herbal yang Baik untuk Kesehatan, Salah Satunya Teh Jahe

Selain itu, terdapat juga asam amino L-Theanine yang bisa memberikan efek relaksasi. Kandungan ini paling mudah didapatkan dari daun teh. 

Tidak hanya itu, kandungan lain yang terkandung dalam daun teh ada kafein. 

Kafein berguna untuk merangsang otak dan sistem saraf. Namun terlalu banyak konsumsi kafein juga dapat berefek negatif pada tubuh. 

Kabar gembiranya, kandungan kafein pada teh jauh lebih rendah dari kopi. 

Baca juga: Mengenal Efek Negatif dan Manfaat Kafein untuk Kesehatan

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Foodplace (@my.foodplace)

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com