Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 19/05/2021, 08:12 WIB
Lea Lyliana

Penulis

KOMPAS.com - Jamur tiram bisa diolah menjadi beragam hidangan. Kamu dapat menumisnya atau menggorengnya. 

Sebelum diolah jamur tiram baiknya dibersihkan terlebih dulu agar terbebas dari kotoran.

Namun ada satu hal yang kerap membuat bingung, yakni pertanyaan apakah jamur tiram perlu dicuci atau tidak. 

Baca juga: 3 Cara Bersihkan Jamur, Jangan Kupas Kulitnya

Untuk mengetahui jawabannya, silakan simak uraian berikut. Dalam ulasan ini juga dijelaskan cara membersihkan jamur tiram yang benar. 

Apakah jamur tiram perlu dicuci?

Ilustrasi jamur tiram di atas kain. SHUTTERSTOCK/KRISTANTI Ilustrasi jamur tiram di atas kain.

Mengutip laman The Kitchn, jamur tiram memang mengandung banyak air dan berpori, jadi ketika dicuci jamur akan menjadi lembek. 

Namun perlu diingat bahwa jamur tiram pun tumbuh di tanah, sehingga tak jarang ada kotoran yang menempel di permukannya.  

Baca juga: Resep Tumis Jamur Tiram, Pakai Bumbu Dapur Sederhana

Oleh karenanya itu, kamu perlu mencucinya sebelum diolah. Jika dirasa jamur tiram sudah cukup bersih, silakan lap saja menggunakan tisu kering. 

Pasalnya, ada jamur tiram yang memang sudah dibersihkan dulu sebelum dijual. 

Cara membersihkan jamur tiram 

Ilustrasi proses merendam jamur. UNSPLASH/ Anna-Maria Snow Ilustrasi proses merendam jamur.

Jamur tiram tidak wajib dicuci. Terutama jika kamu membeli jamur tiram yang notabenenya memang sudah dibersihkan, biasanya yang dijual di supermarket. 

Baca juga: Cara Simpan Jamur di Kulkas, Jangan Cuci Dulu

Walau demikian, jamur tiram tetap harus dibersihkan. Berikut cara membersihkan jamur tiram mengutip laman Serious Eats dan Ehow.com

1. Lap permukaan jamur menggunakan tisu kering.

2. Potong bagian batangnya menggunakan pisau tajam. Buang batangnya atau simpan untuk ditambahkan ke kaldu. 

3. Pisahkan masing-masing jamur dari pangkal batang.

4. Seka kembali masing-masing bagian jamur hingga kotorannya hilang. Bisa menggunakan tisu kering atau kain bersih yang dibasahi.

Baca juga: Resep Jamur Tiram Krispi, Pakai Maizena dan Baking Powder

5. Sebagai alternatif, sikat jamur menggunakan sikat gigi berbulu bulut agar jamur tidak rusak dan patah. 

6. Periksa setiap bagiannya, jika ada kotoran yang menempel ambil menggunakan sikat gigi. Jamur tiram siap digunakan untuk membuat beragam hidangan. 

 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com