Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Cara Potong Kangkung, Bekal Bikin Tumisan Istimewa

Kompas.com - 15/12/2020, 10:23 WIB
Alma Erin Mentari,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Ada banyak cara untuk mengolah kangkung, salah satunya dimasak menjadi tumisan.

Sebelum mengolahnya, kamu perlu memperhatikan cara potong kangkung agar matang sempurna.

Melansir dari The Spruce Eats, berikut cara potong kangkung yang tepat agar kangkung matang lebih cepat dan sempurna.

Baca juga: Resep Rujak Kangkung Khas Kuningan, Sajikan Pakai Sambal Asem

Potong batang kangkung

Cara potong kangkung yang pertama adalah memotong bagian batang.

Batang kangkung memiliki tekstur yang lebih keras sehingga perlu waktu yang cukup lama untuk memasaknya. Potong batang kangkung dengan panjang 3-5 sentimeter.

Belah batang kangkung

Agar batang kangkung lebih cepat matang, belah potongan batang kangkung menjadi dua bagian.

Lakukan cara potong kangkung ini hingga ke bagian batang kangkung yang mendekati daun.

Cah kangkung ala Resto Bandar Rasa Jakarta yang berada di Jalan Pahlawan, Kelurahan Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat. TRIBUNNEWSBOGOR.COM/VIVI FEBRIANTI Cah kangkung ala Resto Bandar Rasa Jakarta yang berada di Jalan Pahlawan, Kelurahan Bondongan, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor, Jawa Barat.

Potong kangkung secara horizontal

Memotong daun kangkung secara horizontal bisa memudahkanmu dalam memasak atau saat memakannya.

Setelah itu, cuci kembali batang kangkung dan daun kangkung agar sisa kotoran yang tersangkung hilang.

Baca juga: Resep Kangkung Tumis Terasi, Ide Makan Siang ala Restoran

Kamu bisa mengaplikasikan cara potong kangkung di atas, biar menu tumis kangkung favoritmu makin istimewa.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com