Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 29/11/2020, 10:14 WIB
Silvita Agmasari

Penulis

KOMPAS.com - Salad buah banyak disukai orang karena rasanya yang sedap dan dianggap sehat. Salah satu variasi salad buah yang banyak dijual adalah salad buah mayones.

Kamu bisa menggunakan berbagai jenis buah tergantung selera, tambahan yoghurt, dan topping seperti keju atau choco chips agar lebih meriah.

Baca juga: Cara Potong Semangka Bentuk Kubus, Bisa untuk Salad Buah

Namun, jika kamu ingin salad buah versi lebih sehat sebaiknya minimalisir bahan dengan kalori yang tinggi.

Berikut resep salad buah mayones yoghurt dari Sajian Sedap, siapa tahu bisa jadi ide jualan.

Baca juga: Resep Puding Roti Unicorn, Warna-warni Pastel nan Cantik

Resep salan buah mayones yoghurt

Bahan buah (bebas sesuai selera):

  • 200 gram melon, keruk bulat
  • 1 buah pir hijau, potong-potong
  • 100 gram anggur potong 2 bagian
  • 1 buah naga putih potong kotak

Bahan dressing (saus salad):

  • 100 gram mayones
  • 100 gram yoghurt plain padat
  • 50 gram kental manis
  • 1/2 sendok makan air jeruk nipis
  • 1/8 sendok teh garam
  • Keju parut (opsional)

Cara membuat salad buah mayones yoghurt:

1. Aduk rata semua bahan dressing. Sisihkan.

Baca juga: Resep dan Tips Bikin Salad Buah Saus Vanila, Jangan Pakai Frozen Fruit

2. Tata buah di dalam piring saji. Siram dengan bahan dressing.

3. Simpan di lemari es minimal satu jam, lebih nikmat disantap saat dingin. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com