Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 04/11/2020, 20:02 WIB
Nine Fridayani,
Silvita Agmasari

Tim Redaksi

KOMPAS.com – Mengupas kentang dengan peeler terasa lebih mudah dan cepat. Namun, menggunakan peleer bukan satu-satunya cara mengupas kentang yang punya keunggulan tersebut.

Berikut berbagai cara mengupas kentang tanpa bantuan peeler atau alat kupas:

Baca juga: 5 Macam Cara Potong Kentang, Dadu sampai Spiral

1.Sayat kentang sebelum direbus

Kentang tetap bisa dikupas dengan cepat dan mudah, meski hanya menggunakan pisau.

Dilansir dari Mashed, cara mengupas kentang yang cepat tanpa peeler yaitu sayat kulit bagian tengah mengelilingi sisi kentang menggunakan pisau.

Rebus air hingga mendidih, setelah mendidih, masukan kentang yang sudah disayat ke dalamnya. Rebus sebentar sampai kulit kentang terlihat lunak.

Baca juga: Cara Potong Kentang buat French Fries, Stok Camilan Long Weekend

Angkat kentang, biarkan dingin kemudian pegang tiap ujung kentang dengan kedua tangan, kupas kulit kentang dengan gerakan seperti membelah sesuai dengan sayatan kulit kentang.

2. Rebus kentang dan rendam di air es 

Spoon University punya cara lain yaitu dengan merebus kentang hingga kulitnya lunak atau kentang sudah bisa ditusuk dengan garpu.

Angkat kentang dan masukan ke dalam air es selama 10-20 detik.

Baru kemudian kupas kulit kentang dengan jari atau tisu dapur. Buang juga bintik-bintik yang ada pada kentang menggunakan pisau.

Baca juga: Resep Kentang Balado, Lauk Pelengkap Nasi Kotak

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com