Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Restoran Makanan Sehat di Korea, Ada Hidangan untuk Kecantikan

Kompas.com - 21/10/2020, 19:09 WIB
Syifa Nuri Khairunnisa,
Yuharrani Aisyah

Tim Redaksi


KOMPAS.com – Tak hanya wisata kuliner biasa, terdapat juga restoran di Korea Selatan yang menyajikan makanan sehat.

Dengan semakin meningkatnya tren hidup sehat, tak ada salahnya mencoba tempat makan sekaligus wisata yang menawarkan makanan enak dan sehat.

Simpan dulu daftar di bawah ini untuk liburan nanti. Sekarang, kumpulkan dulu tempat yang ingin kamu datangi di Korea Selatan.

Baca juga: 8 Makanan Ramah Muslim di Korea Selatan, Ada Samgyetang dan Patbingsu

1. Tea Therapy

Tempat pertama bernama Tea Therapy. Di Korea Selatan, tradisi minum teh bisa dibilang sudah mendarah daging. Dipercaya teh bisa membuat tubuh lebih rileks.

Di Tea Therapy, kamu bisa menemukan pengalaman minum teh yang didesain khusus sesuai dengan diri masing-masing.

Teh tersebut didesain berdasarkan beberapa hal. Pertama, dinilai dari berat badan, cara berjalan, mood ketika datang, dan kondisi pencernaan.

Tea Therapy percaya kalau setiap teh itu punya deskripsinya sendiri-sendiri. Jadi tidak bisa dicampur untuk semua orang. Apalagi kondisi tubuh masing-masing orang pasti berbeda satu sama lain.

Baca juga: Resep Matcha Kunyit, Teh dengan Beragam Manfaat

Ilustrasi minum teh ala koreaShutterstock/rainsoop Ilustrasi minum teh ala korea

Tak hanya teh saja, mereka juga menyediakan aneka sajian makan siang yang sehat. Mulai dari salad tahu dan telur ikan terbang, nasi tako jamur, nasi salmon, sampai kari daging sapi dan kacang.

Influencer Michi Momo juga salah satu orang yang pernah mencoba datang ke Tea Therapy. Menurutnya, pengalaman di sana sangat seru.

“Teh itu rata-rata kan dari daun. Kalau Korea itu kebanyakan dari akar. Mereka teliti juga. Misalnya akar mana itu bawaannya panas atau dingin buat badan,” papar Michi dalam sesi Eat with Love “Muslim Friendly Korea Online Festival” yang diselenggarakan Korea Tourism Organization (KTO), Sabtu (17/10/2020).

Selain dinilai dari manfaat teh pada tubuh, mereka juga menilai aura tubuh seseorang untuk menentukan teh apa yang cocok.

“Ada kelasnya juga, bareng-bareng kayak kelas besar. terus orang ngomongnya kalem banget dia baik banget. Buat kamu yang lagi mumet sama kerjaan, itu penting banget,” tukasnya.

Ada dua cabang Tea Therapy. Pertama ada cabang Apgujeong di Gangnam-Gu, Seoul dan cabang Haengrang yang terletak di Yunboseon-Gil, Seoul.

Cabang pertama punya fasilitas pemandian kaki di dalam dan ruang seminar tempat kelas teh berlangsung.

Sementara cabang Haengrang memiliki desain tempat yang lebih berkelas dengan suasana yang klasik. Tea Therapy buka mulai pukul 10.00-22.00 waktu Korea. Kisaran harganya 5.000-50.000 won Korea.

beberapa menu makanan dan minuman di Beauty Grocery yang terletak di Positive Hotel, Korea SelatanDok. Positive Hotel Website beberapa menu makanan dan minuman di Beauty Grocery yang terletak di Positive Hotel, Korea Selatan

2. Beauty Grocery

Kemudian tempat kedua bernama Beauty Grocery. Tempat ini terletak di 77. Apgujeong-ro 46-gil, Gangnam-gu, Seoul.

Di sini, kamu bisa makan banyak tanpa merasa bersalah. Pasalnya, mereka menawarkan hidangan yang berfokus pada tema sadar kesehatan dan kecantikan.

Baca juga: 25 Kuliner Korea yang Sering Muncul pada Drama, Pernah Coba yang Mana?

Sajian yang ditawarkan antara lain ada roti bayam, sushi alpukat, skin protein bowl dengan salmon, serta minuman equalizer yang bebas gula dan pemanis buatan.

Tak hanya makanan sehat saja, kamu juga bisa berolahraga pilates di sana. Lokasinya ada di Positive Hotel. Buka pukul 10.30-19.00 waktu Korea.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com