Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Resep dan Tips Bikin Gochujang, Bumbu Utama Kuliner Korea

Kompas.com - 05/06/2020, 07:47 WIB
Yuharrani Aisyah

Penulis

KOMPAS.com - Gochujang adalah pasta cabai merah yang menjadi kondimen utama pada kuliner Korea. Bila ingin menikmati cita rasa khas Korea, rahasianya terletak pada pasta cabai merah ini.

Baca juga: Apa Itu Gochujang? Saus Pedas pada Kuliner Khas Korea

Walaupun gochujang merupakan saus khas Korea, tetapi bahan pembuatannya dapat kamu temukan di Indonesia. Tepatnya di toko yang menjual bahan makanan Korea seperti K-Mart dan Mu Gung Hwa.

Kamu pun bisa membuat sendiri gochujang di rumah. Berikut resep dan tips membuat gochujang seperti dilansir dari Maangchi.com.

Resep gochujang

Bahan

  • 1 kilogram bubuk barley (yeotgirem)
  • 8 cup tepung beras ketan (chapssalgaru)
  • 10 cup sirup beras (ssalyeot)
  • 4 cup bubuk fermentasi kedelai (mejugaru)
  • 16 cup (1,6 kilogram) bubuk cabai merah
  • 4 cup garam kosher
  • Air

Bahan di atas untuk membuat gochujang sebanyak kira-kira 16 kilogram.

Baca juga: 7 Kuliner Pedas Korea yang Pakai Gochujang, Sering Muncul pada Drama

Ilustrasi cabai merah kering khas Korea yang dipakai untuk membuat gochujang. PIXABAY/ALLY J Ilustrasi cabai merah kering khas Korea yang dipakai untuk membuat gochujang.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com