Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Pilih Jurusan Kedokteran di SNBP 2023, Harus Unggul di 3 Mapel Ini

Kompas.com - 26/01/2023, 14:40 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Dian Ihsan

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Siswa yang ingin memilih jurusan Kedokteran di Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2023 atau dulu Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) harus punya nilai unggul di mata pelajaran pendukung.

Mata pelajaran (mapel) pendukung SNBP 2023 adalah mata pelajaran yang berhubungan atau linier dengan program studi atau jurusan kedokteran di perguruan tinggi.

Mapel pendukung ini disesuaikan dengan kurikulum yang digunakan oleh sekolah.

Saat ini, ada Kurikulum Merdeka dan Kurikulum 2013 yang digunakan siswa SMA/MA sesuai dalam Keputusan Mendikbud Ristek RI Nomor 345/M/2022.

Sekolah yang menggunakan Kurikulum 2013 masih mengelompokkan siswa berdasarkan kelompok siswa jurusan IPA, IPS atau bahasa.

Sedangkan sekolah yang menggunakan Kurikulum Merdeka tidak lagi mengelompokkan siswa kedalam jurusan tertentu.

Karena itu, mapel pendukung buat memilih jurusan kedokteran di antara kedua kurikulum tersebut akan berbeda. 

Untuk bisa diterima di jurusan kedokteran, siswa SMA harus punya nilai unggul di mapel Biologi, Kimia atau Matematika.

Baca juga: 15 PTN di Jawa Barat, buat Daftar SNBP dan SNBT 2023

Tidak harus unggul di semua mapel, kamu bisa menyertakan 2 dari 3 mapel tersebut yang sesuai Kurikulum sekolahmu. 

Bobot nilai dari Mapel ini di SNBP 2023 adalah maksimal 50 persen. Sebab, dalam SNBP 2023 nilai mapel termasuk komponen penggali minat dan bakat.

Selain mapel pendukung, siswa harus punya nilai minimal 50 persen rata-rata rapor seluruh mata pelajaran.

Lebih jelasnya, ini mapel pendukung untuk bisa memilih Jurusan Kedokteran di
SNBP 2023:

  • Mapel Kurikulum Merdeka: Biologi dan/atau Kimia
  • Mapel IPA Kurikulum 2013: Biologi dan/atau Kimia
  • Mapel IPS Kurikulum 2013: Matematika
  • Mapel Bahasa Kurikulum 2013: Matematika.

Disamping mengetahui mapel pendukung, ketahui pula syarat daftar dan jadwal SNBP 2023 berikut ini.

Syarat Peserta SNBP 2023

Siswa wajib memenuhi beberapa persyaratan ini untuk mengikuti SNBP 2023. Berikut rinciannya:

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com