Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 03/11/2022, 19:27 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Tahap pendaftaran Seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Guru 2022 adalah wajib melampirkan sejumlah data salah satunya mengisi deskripsi diri saat mendaftar PPPK Guru 2022.

Cara mengisi deskripsi diri saat mendaftar PPPK Guru 2022 dilakukan di laman di sscasn.bkn.go.id. Pelamar wajib mengisi kolom yang tersedia untuk menuliskan esai yang menggambarkan sosok diri pelamar sebanyak 3.000 karakter.

Esai deskripsi diri PPPK Guru 2022 harus berhubungan dengan bidang pekerjaan dan kehidupan bermasyarakat.

Baca juga: Target 1 Juta Guru PPPK Meleset, Komisi X: Seolah Kena Prank Nasional

Deskripsi diri PPPK Guru 2022

Dilansir dari Buku Panduan Pendaftaran Seleksi PPPK dan CPNS 2022 yang diterbitkan Badan Kepegawaian Negara (BKN), kolom isi deskripsi diri berisi pengisian Riwayat Hidup. Untuk mengisi deskripsi diri, maka terlebih dahulu pelamar harus melakukan pengisian biodata yang meliputi: 

  • Nama sesuai Ijazah Tanpa Gelar
  • Gelar Depan Ijazah
  • Gelar Belakang Ijazah
  • Tempat Lahir (sesuai Ijazah)
  • Tanggal Lahir (sesuai Ijazah)
  • Alamat pada KTP
  • Status Beasiswa
  • Jenis Disabilitas
  • Negara Domisili
  • Negara domisili adalah negara tempat Pelamar tinggal saat ini.
  • Alamat Domisili
  • Alamat domisili adalah tempat Pelamar tinggal saat ini.
  • Provinsi/Negara Domisili
  • Sedang Mengikuti Program Beasiswa
  • Kabupaten /Kota Domisili
  • Akun Media Sosial
  • Tinggi Badan
  • Status perkawinan
  • Agama
  • Nomor Telepon
  • Nomor Ponsel

Baca juga: Cek Besaran Gaji PPPK Guru 2022 dan Tunjangan, Ini Rinciannya

Pelamar wajib mengisi jenis seleksi yang dipilih yakni antara pelamar P1, P2, P3 atau P4.

P1 atau pelamar satu yang prioritas adalah mereka yang berasal dari THK II, guru non-ASN di sekolah negeri, dan lulusan PPG maupun guru swasta yang sudah lulus passing grade pada seleksi 2021.

Sedangkan, P2 merupakan pelamar prioritas dari THK II.

P3 merupakan pelamar prioritas yang berasal dari guru non-ASN di sekolah negeri yang sudah mengabdi dan terdaftar minimal tiga tahun.

P4 atau pelamar umum ialah guru yang berasal dari lulusan PPG, pelamar yang belum terdaftar di Dapodik, dan pelamar yang terdaftar di Dapodik dengan masa pengabdian kurang dari tiga tahun.

Baca juga: BKN Resmi Buka Seleksi PPPK Guru 2022, Daftar di sscasn.bkn.go.id

Jika sudah mengisi jenis seleksi pelamar, kemudian pelamar bisa memilih atau mendaftar formasi.

Pada tahap mendaftar formasi, pelamar akan diminta untuk melengkapi data pendidikan, lokasi dan jabatan yang dilamar.

Jika tahap mendaftar formasi sudah selesai, maka pelamar selanjutnya akan diminta untuk mengisi riwayat. Di tahap pengisian riwayat inilah pelamar harus mengisi deskripsi diri.

Contoh deskripsi diri PPPK Guru 2022

Dalam mengisi deskripsi diri PPPK Guru 2022, pelamar wajib menulis pengenalan diri, kontribusi selama menjalankan peran sebagai guru, peran dalam bermasyarakat atau peran di lingkungan sosial, semua bisa ditulis dalam deskripsi diri.

Dalam buku panduan, terdapat contoh penulisan deskripsi diri seperti berikut ini:

"Saya merupakan pribadi yang selalu optimis dalam memandang dunia ini."

Halaman:


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com