Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Universitas Budi Luhur Jadi 100 Kampus Terbaik Versi Webometrics

Kompas.com - 25/05/2022, 15:59 WIB
Dian Ihsan

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Budi Luhur masuk 100 kampus terbaik di Indonesia dalam versi Webometrics Rank 2022.

Penilaian itu menempatkan kampus Budi Luhur peringkat ke-95 sebagai perguruan tinggi terbaik tanah air.

Baca juga: Banjir Rob Terjadi di Semarang, Ini Kata Pakar UGM

Rektor Universitas Budi Luhur, Dr. Wendi Usino mengatakan, hal tersebut suatu prestasi dan kebanggaan bahwa Universitas Budi Luhur masuk 100 universitas terbaik senasional.

"Alhamdulillah, Universitas Budi Luhur masuk peringkat ke-95. Kita terus melakukan yang terbaik dari segi penelitian, jurnal, pengabdian dan tentunya meningkatkan kualitas pendidikan. Tentunya, Webometrics Rank 2022 menjadi tolok ukur kita terus berprestasi," ujar Wendi dalam keterangannya, Rabu (25/5/2022).

Dia menambahkan, Universitas Budi Luhur selalu meningkatkan kualitas pendidikan dengan teknologi dan entrepreneurship yang berbasis Cerdas Berbudi Luhur.

"Harapan kami Universitas Budi Luhur, rangking Webometrics menjadi acuan kita memperbaiki perfoma untuk tahun lebih baik lagi. Mudah-mudahan tahun berikutnya peringkat Webometrics, Universitas Budi Luhur meningkat," ungkap dia.

Webometrics Ranking of Universities merupakan pemeringkat yang Cybermetrics Lab nobatkan dan menilai 1 tahun 2 kali di seluruh kampus di dunia.

Penilaian itu berdasarkan pada kombinasi indikator yang memperhitungkan volume dan konten web, visibilitas, dan publikasi pemberitaan.

Selain itu, Universitas Budi Luhur meraih peringkat ke-31 dalam Universitas Indonesia (UI) GreenMetric 2021.

Baca juga: Pakar Unair: Sistem Kekebalan Tubuh Orang Indonesia Sudah Tinggi

Sedangkan, untuk UI GreenMetric World University Rankings, Universitas Budi Luhur di peringkat 307 dunia dari 956 universitas di seluruh Dunia naik 48 peringkat dari tahun 2020 berada pada posisi 355.

Universitas Budi Luhur salah satu kampus di LLDIKTI Wilayah III menjaga lingkungan berbasis teknologi.

Dengan melakukan berbagai upaya dalam mengelola lingkungan kampus (pengaturan dan infrastruktur) energi, pendidikan dan transportasi yang bertujuan untuk menekan populasi udara dalam rangka dunia semakin hijau.

Universitas Budi Luhur juga meraih penghargaan dalam acara World Clean Up Day 2021 berhasil memecahkan rekor gerakan pilah sampah dari rumah dan peserta terbanyak se-Indonesia.

Penghargaan tersebut diberikan di gedung Walikota Jakarta Selatan pada 18 September 2021.

Motor listrik Budi Luhur-Sport Electric Vehicle 01 (BL-SEV01) sukses melakukan perjalanan dengan rute Jakarta-Mandalika, Lombok, NTB, sejauh 1.340 km.

Baca juga: Kiat Mahasiswa UNS, Lulus Tanpa Ujian Skripsi dengan Nilai A

Pelaksanaan touring ini merupakan rangkaian riset motor listrik yang telah dilakukan beberapa kali oleh Universitas Budi Luhur, guna menciptakan kendaraan listrik yang ramah lingkungan dan hemat.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com