Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Bisa Atasi Nyeri Sendi, Siswa Ketahui 4 Manfaat Cangkang Telur

Kompas.com - 24/11/2021, 16:00 WIB
Sandra Desi Caesaria,
Ayunda Pininta Kasih

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Cangkang telur, bukan sekedar sisa bahan makanan yang tidak memiliki manfaat. Ternyata, ada sejumlah manfaat dari cangkang telur yang bisa digunakan untuk kecantikan hingga kesehatan.

Tekstur cangkang telur yang keras terbuat dari hasil karbonat atau bentuk kalsium paling umum. Dilansir dari Instagram Disdik Jawa Barat, Kalsium sendiri merupakan salah satu mineral penting yang kita butuhkan agar tubuh selalu berfungsi dengan baik.

Manfaat Cangkang Telur bagi Tubuh

1. Memenuhi Kebutuhan Kalsium Harian

Kandungan kalsium pada cangkang telur lebih cepat diserap oleh tubuh daripada suplemen kalsium yang ada di pasaran.

Selain menjaga kekuatan tulang dan gigi, kalsium juga dibutuhkan untuk membantu jantung memompa darah ke seluruh tubuh dan membuat detak jantung lebih teratur.

Baca juga: Cangkang Telur Bisa Jadi Pupuk Tanaman, Mahasiswa Unpad Jelaskan Caranya

2. Membuat wajah glowing

Ingin wajah glowing tetapi bebas zat kimia berbahaya? Kamu bisa menggunakan kombinasi putih telur dan cangkang telur.

Caranya ambil satu putih telur dan bubuk kulit telur yang sudah dihaluskan. Masukkan ke dalam wadah, lalu diaduk dan ambil spatula atau kuas.

Oleskan ke wajah, biarkan mengering. Jangan lupa bilas wajah dengan air. Masker sederhana ini akan membantu membuat kulit kamu sehat dan glowing.

3. Mengatasi nyeri sendi

Sering merasakan sendi agak sakit saat digerakkan? Jangan panik. Kulit telur mengandung nutrisi yang dapat meningkatkan kesehatan sendi.

Seperti kolagen, kondroitin, glukosamin dan asam hyaluronic. Zat-zat ini, mengandung bahan yang membuat tulang kamu tidak mengalami rasa nyeri berlebihan.

Karena, itu buat kamu yang sering nyeri sendi bubuk cangkang telur bisa digunakan untuk mengatasinya.

Baca juga: Tahukah Siswa, 6 Makanan Khas Jawa Barat Ini Punya Singkatan Unik

4. Menyembuhkan Infeksi Kulit

Jika kamu mengalami luka atau iritasi kulit, kulit telur pun juga bisa mengatasi luka. Caranya, masukan bubuk kulit telur ke dalam cangkir. Tambahkan cuka sari apel dan biarkan selama beberapa jam.

Lalu oleskan campuran di atas Luka atau jenis iritasi kulit lainnya. Dalam beberapa menit luka kamu akan membaik.

Cara mengolah kulit telur

Meski membutuhkan sedikit waktu, namun tak sulit mengolah cangkang telur. Bahkan kamu pun bisa mengolahnya tanpa membutuhkan alat yang sulit di dapatkan.

Pertama, kamu harus merebus cangkang telur untuk membunuh semua bakteri di dalamnya kemudian panggang dalam oven bersuhu 200° F selama 10 hingga 15 menit. Selanjutnya blender atau tumbuk hingga halus seperti bubuk.

Baca juga: Cara Cek Siswa Penerima Kartu Indonesia Pintar untuk SD-SMA

Alternatif yang lebih aman kamu bisa membeli suplemen kulit telur di toko kesehatan terdekat belakangan serbuk cangkang telur banyak diolah sebagai suplemen kalsium alami

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com