Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Direktur SD: Generasi Z dan Alpha Perlu Dikenalkan Dunia Pertanian

Kompas.com - 27/09/2021, 11:45 WIB
Albertus Adit

Penulis

KOMPAS.com - Anak-anak kini lebih dekat dengan teknologi digital. Padahal, sektor lain juga penting diketahui oleh siswa SD yang merupakan generasi Z dan Alpha.

Salah satunya di sektor pertanian. Generasi yang lahir di era industri 4.0 ini diharapkan dapat mendorong perubahan untuk kemajuan sektor pertanian.

Menurut Direktur Sekolah Dasar Kemendikbud Ristek, Dra. Sri Wahyuningsih, M.Pd., sangat penting bagi kita untuk memberikan literasi pada anak-anak SD bahwa Indonesia memiliki kekayaan alam melimpah.

Baca juga: Webinar FE USD: Seperti Ini Peluang Generasi Z dalam Dunia Kerja

"Pertanian menjadi salah satu sektor yang menopang perekonomian nasional," ujar Direktur SD seperti dikutip dari laman Direktorat Sekolah Dasar, Senin (27/9/2021).

Dikatakan, selain perlu memahami hasil-hasil pertanian, anak-anak sekolah dasar juga harus tahu proses yang dilakukan oleh para petani.

Dari mulai mempersiapkan lahan, menyiapkan bibit tanaman pangan, menanam, merawat, hingga panen.

Ini karena di sektor pertanian juga perlu ada regenerasi. Saat ini, sebagian besar lahan pertanian di Indonesia diolah dengan cara tradisional.

Masih sedikit yang memanfaatkan kemajuan teknologi untuk pertanian. Bahkan sebagian besar petani bergantung pada musim hujan untuk mengolah lahan pertaniannya. Banyak lahan pertanian menganggur di musim kemarau.

Ia berharap ke depan sektor pertanian akan semakin maju dengan memanfaatkan pesatnya perkembangan teknologi.

"Generasi Z dan Alpha yang dekat dengan teknologi informasi, diharapkan dapat mendorong perubahan pada sektor pertanian. Itulah pentingnya kita mengenalkan mereka pada pertanian sejak dini," terangnya.

Tentu, menjaga dan melestarikan lahan pertanian juga sangat penting di tengah pesatnya industrialisasi dan pertambahan jumlah penduduk.

Jangan sampai lahan pertanian dialihfungsikan menjadi pabrik dan perumahan. Kalau itu dibiarkan, lahan pertanian akan semakin sempit, dan upaya memenuhi kebutuhan pangan akan mengalami kesulitan.

Baca juga: Siswa, Ini Perbedaan 4 Sehat 5 Sempurna dengan Gizi Seimbang

Selain itu, anak-anak SD juga harus diberikan pemahaman enam literasi dasar sebagai modal mereka meningkatkan kompetensi dirinya.

Ini 6 literasi dasar tersebut adalah:

1. literasi baca-tulis

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com