Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Siapkan Mahasiswa Unggul, UNJ Gelar PKKMB 2021 Secara Daring dan Luring

Kompas.com - 18/08/2021, 20:20 WIB
Yohanes Enggar Harususilo

Penulis

KOMPAS.com - Universitas Negeri Jakarta (UNJ) menggelar secara Pengenalan Kehidupan Kampus bagi Mahasiswa Baru (PPKMB) tahun 2021 secara daring dan luring mengangkat tema "PKKMB Mewujudkan Mahasiswa UNJ Unggul dan Bereputasi di Kawasan Asia”.

Kegiatan ini juga disemarakan dengan Pekan Sains, Teknologi, dan Akuntansi Mahasiswa (PESTA) Daring UNJ 2021. Secara luring kegiatan PKKMB UNJ 2021 dilaksanakan di Aula Gedung Bung Hatta lantai 2, Kampus A UNJ, Jakarta.

Rektor UNJ Prof. Komarudin dalam sambutannya mengatakan, ada 4 poin penting diselenggarakannya PKKMB, disamping sebagai agenda rutin tahunan, yaitu:

  1. Sebagai pengenalan dunia kampus kepada mahasiswa baru, agar mahasiswa baru mampu beradaptasi secara akademik-non akademik;
  2. Pengenalan visi dan budaya kampus, yang merupakan Perguruan Tinggi unggul dan salah satu LPTK terbaik di Indonesia yang mempunyai visi menjadi “Kampus Bereputasi di Kawasan Asia”;
  3. Pengenalan wawasan kebangsaan, diharapkan mengungatkan kesadaran dan kecintaan mahasiswa baru kepada tanah air dan NKRI;
  4. Pengenalan wawasan global, diharapkan mahasiswa baru harus mampu menjadi global citizen yang memiliki global mindset, dan dapat bergaul di tingkat global.

Rektor UNJ Prof. Komarudin berharap kegiatan PKKMB UNJ 2021 dapat berjalan dengan baik dan sesuai harapan sekalipun terbatasi di masa pandemi saat ini.

"Semoga PKKMB UNJ 2021 berjalan dengan sukses dan selamat datang mahasiswa baru UNJ, serta selamat mengukir prestasi demi nama baik UNJ," ungkap Prof. Komarudin.

Baca juga: Webinar Nasional Yarsi: Kompetisi Penerimaan Mahasiswa Baru PTS dan PTN Harus Dihentikan

Diikuti 6.400 lebih mahasiswa baru

Melalui rilis resmi (18/8/2021), Abdul Sukur, Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNJ menjelaskan kegiatan tahunan ini bertujuan mengenalkan kehidupan kampus kepada para mahasiswa baru.

Acara PPKMB UNJ 2021 diselenggarakan dari tanggal 9-21 Agustus 2021. Acara diawali Pra event Festival Minat dan Bakat yang diselenggarakan 9–13 Agustus 2021. Lalu disusul pembuka PKKMB UNJ 2021 pada tanggal 16 Agustus 2021.

Kegiatan selanjutnya yaitu upacara bendera secara virtual dan senam sensi pada tanggal 17 Agustus 2021.

Sedangkan pada tanggal 18-19 Agustus 2021 diisi dengan PKKMB Fakultas dan Kelas Online; kemudian tanggal 20 Agustus 2021 diisi dengan PKKMB Prodi dan untuk penutupan PKKMB UNJ 2021 pada tanggal 21 Agustus 2021.

Lebih lanjut Abdul Sukur menjelaskan, kegiatan PKKMB UNJ 2021 ini diikuti 6.433 mahasiswa baru.

Adapun rincian sebagai berikut: Fakultas Ilmu Pendidikan terdapat sebanyak 912 Mahasiswa, Fakultas Bahasa dan Seni terdapat sebanyak 783 Mahasiswa, Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam terdapat sebanyak 938 Mahasiswa.

Ada pula Fakultas Ilmu Sosial terdapat sebanyak 736 Mahasiswa, Fakultas Teknik terdapat sebanyak 1315 Mahasiswa, Fakultas Ilmu Keolahragaan terdapat sebanyak 455 Mahasiswa, Fakultas Ekonomi 1051 Mahasiswa, Fakultas Pendidikan Psikologi 243 Mahasiswa.

Dalam kesempatan sama, Abdul Sukur, berpesan kepada seluruh mahasiswa baru UNJ untuk selalu membawa nama baik dan meningkatkan prestasi positif bagi diri sendiri, dan khususnya UNJ.

Sementara itu Shandy Aditya, selaku Staf Ahli Pengembang Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Alumni UNJ menjelaskan perjalanan pandemi dari tahun lalu sampai sekarang menjadi tantangan segenap civitas academia UNJ agar terus berkreasi dan berinovasi.

"Pembukaan PKKMB UNJ tahun ini berjalan jauh lebih smooth dibandingkan tahun kemarin,  menandakan kami terus mengevaluasi diri dan menyesuaikan kondisi tanpa mengurangi esensi PKKMB," ungkap Shandy Aditya.

“Satu kata 'puas' untuk kerja sama apik dari para panitia, tim pustikom, serta para pimpinan yang memberikan ruang kepada kami untuk berkreasi," ujarnya.

Baca juga: Siasati Situasi Pandemi, UK Maranatha Buat Terobosan pada Penerimaan Mahasiswa Baru 2022/2023

Kegiatan luring PKKMB UNJ dihadiri pimpinan UNJ, panitia dan tamu undangan secara terbatas dan menerapkan protokol kesehatan ketat.

Terdapat juga tamu undangan yakni Pimpinan Perguruan Tinggi LPTK dan Perguruan tinggi lainnya, Kepala Dinas Provinsi DKI Jakarta, Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi DKI Jakarta, dan Ketua Umum KONI DKI Jakarta.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com