Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Unair Buka Jalur Mandiri S1 Pemenuhan Kuota 2021, Ini Cara Daftar

Kompas.com - 12/07/2021, 09:47 WIB
Ayunda Pininta Kasih

Penulis

KOMPAS.com - Dalam rangka pemenuhan pagu atau kuota seleksi sarjana (S1) jalur mandiri, Universitas Airlangga (Unair) kembali membuka pendaftaran Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu 2021.

Informasi tersebut disampaikan Unair melalui akun Instagram resmi, Senin (12/7/2021), "Dalam rangka pemenuhan pagu seleksi sarjana jalur mandiri maka dibuka pendaftaran Jalur Mandiri Pemenuhan Pagu."

Pendaftaran Jalur Mandiri Unair untuk pemenuhan pagu akan dibuka mulai hari ini, Senin 12 Juli 2021 dan berlangsung hingga 15 Juli 2021.

Dijelaskan, Jalur Mandiri ini menggunakan nilai UTBK/nilai ujian mandiri sebagai kriteria seleksi.

Baca juga: Biaya Kuliah S1 Jalur Mandiri PTN 2021: Unpad, Unair, ITS

Selain itu, calon mahasiswa hanya bisa memilih 1 program studi dan untuk pemenuhan pagu tidak bisa menerima KIP-Kuliah.

Persyaratan peserta

1. Lulusan SMA/ MA/ SMK sederajat tahun 2019, 2020, 2021.

2. Memiliki kesehatan yang memadai.

3. Memiliki kartu peserta UTBK-SBMPTN dan/atau Ujian Mandiri Universitas Airlangga tahun 2021.

4. Setiap peserta hanya dapat memilih 1 program studi.

5. Bukan pemegang KIP Kuliah.

Baca juga: Beasiswa S1 di Malaysia 2021, Kuliah Gratis dan Tunjangan Hidup

Jadwal penting

  • Pendaftaran online: 12-15 Juli 2021.
  • Pembayaran Biaya Seleksi: 12-15 Juli 2021.
  • Pengumuman: 17 Juli 2021.

Cek info selengkapnya di website ppmb.unair.ac.id 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Komentar
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com